PARIWISATA

17,2 Juta Wisatawan Datang ke Sumbar Sepanjang 2024

0
×

17,2 Juta Wisatawan Datang ke Sumbar Sepanjang 2024

Sebarkan artikel ini
Dispar Sumbar mencatat angka pergerakan wisatawan ke Sumatra Barat terus menunjukkan tren peningkatan sepanjang 2024.
Dispar Sumbar mencatat angka pergerakan wisatawan ke Sumatra Barat terus menunjukkan tren peningkatan sepanjang 2024.

PADANG, HARIANHALUAN.ID- Jumlah kunjungan wisatawan ke Provinsi Sumatra Barat sepanjang 2024 mencapai 17,2 juta orang dan jumlah itu menyentuh angka tertinggi sejak tahun 2020.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sumbar Luhur Budianda mengatakan jumlah kunjungan itu mengalami peningkatan yang signifikan terhitung sejak tahun 2020, namun belum mencapai jumlah kunjungan di tahun sebelum terjadinya pandemi Covid-19 yakni dengan jumlah kunjungan mencapai 18,8 juta orang (tahun 2019).

“Target kunjungan wisatawan yang kami tetapkan di tahun 2024 sebanyak 13,5 juta orang. Alhamdulillah hingga penutupan tahun kemarin tercatat jumlah wisatawan yang berkunjung ke Sumbar men- capai 17,2 juta orang. Jauh dari angka target yang telah kami tetapkan itu,” kata Budi, Senin (6/1).

Baca Juga  Investor Asal Italia akan Bangun Hotel Berbintang di Kota Pariaman

Budi menyampaikan meningkatnya kunjungan ke Sumbar sepanjang tahun 2024 itu disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari cukup intensnya event pariwisata, dan banyaknya bermunculan destinasi wisata yang baru, serta masifnya promosi wisata yang dilakukan dinas pariwisata bersama sejumlah pihak.

“Dibukanya rute penerbangan domestik yang baru dari Padang ke sejumlah daerah di Indonesia, juga menjadi pendorong ramainya kunjungan wisatawan ke Sumbar,” ujarnya.

Dikatakannya tercapainya target itu, pada tahun 2024 ini tidak terlepas dari kerja keras bersama, mulai dari kepala daerah, Dispar, hingga melibatkan berbagai pihak.

Baca Juga  Kompetensi Pelaku Pariwisata Ditingkatkan, Bisnis Homestay Menjanjikan

“Jadi promosi kami gencarkan, dan kemudian destinasi wisatanya kami siapkan sebaik mungkin, evaluasi terus, supaya wisata yang ada di Sumbar benar-benar membuat kesan yang baik bagi wisatawannya,” sebut Budi.