SUMBARKAB. SOLOK

Pemkab Solok Hibahkan Dua Hektare Lahan Bangun Kantor Kejari

0
×

Pemkab Solok Hibahkan Dua Hektare Lahan Bangun Kantor Kejari

Sebarkan artikel ini
Lahan Kejari
Bupati Solok, Epyardi Asda bersama Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Solok, Feni Nilasari dan tim saat mengunjungi lokasi lahan yang akan dibangun Kantor Kejari di Arosuka, pada Selasa (14/6/2022). Rivo Septi Andries

HARIANHALUAN.ID — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok menghibahkan dua hektare lahan untuk pembangunan Kejaksaan Negeri (Kejari) Solok.

Seperti diketahui, Kabupaten Solok belum memiliki kantor kejaksaan. Saat ini, Kejaksaan Negeri Solok berada di Kota Solok.

Bupati Solok, Epyardi Asda bersama Kepala Kejari Solok, Feni Nilasari dan tim mengunjungi lokasi tanah di kawasan Arosuka yang akan dihibahkan Pemkab Solok, Selasa (14/6/2022).

Dikatakannya, sejak 2017 Kejaksaan Negeri Solok sudah mengajukan untuk permintaan lahan pembangunan kantor ke Pemkab Solok.

Baca Juga  Musfi Yendra Jabat Ketua KI Sumbar

“Forkopimda sangat mendukung adanya Kantor Kejaksaan Kabupaten Solok ini. Kami sediakan tanah,” ucap Epyardi Asda.

Dikatakan Epyardi, diharapkan dengan adanya kantor kejaksaan di Kabupaten Solok dapat mempermudah semua urusan yang terkait dengan lembaga yudikatif tersebut.