Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
PADANG

Respons Cepat PT Semen Padang: Bantu Korban Kebakaran Asrama SPN Padang Besi

1
×

Respons Cepat PT Semen Padang: Bantu Korban Kebakaran Asrama SPN Padang Besi

Sebarkan artikel ini
PT Semen Padang menyalurkan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Kompleks Asrama Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sumbar, Kelurahan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Senin (26/5). IST

PADANG, HARIANHALUAN.ID—Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak musibah, PT Semen Padang menyalurkan bantuan sembako kepada korban kebakaran di Kompleks Asrama Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sumbar, Kelurahan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Senin (26/5).

Bantuan tersebut diserahkan oleh Staf Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Semen Padang, Nurwan, dan diterima langsung oleh Kepala SPN Polda Sumbar, Kombes Pol Erwin Suwondo.

Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang, Iskandar Z Lubis, mengatakan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menjalankan tanggung jawab sosial, khususnya bagi masyarakat yang mengalami bencana.

Baca Juga  Ini Penjelasan Dirlantas Sumbar Kombes Pol Hilman Wijaya Agar Tak Kena Pajak Progresif!

“PT Semen Padang selalu berupaya hadir di tengah masyarakat, terutama dalam kondisi darurat seperti musibah kebakaran. Bantuan ini merupakan bentuk solidaritas kami terhadap sesama dan wujud nyata komitmen perusahaan untuk memberikan nilai tambah sosial bagi lingkungan sekitar. Kami berharap, bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan membantu proses pemulihan,” ujar Iskandar.

Adapun bantuan yang disalurkan meliputi 30 karung beras masing-masing seberat 10 kilogram, 20 dus mi instan, 20 papan telur ayam, 20 botol minyak goreng ukuran 2 liter, serta 40 kilogram gula pasir.

Kepala SPN Padang Besi, Kombes Pol Erwin Suwondo, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan PT Semen Padang terhadap para anggota yang terdampak.

Baca Juga  Tantangan Pers di Era Digitalisasi, Ketua PWI Sumbar Heranof: Tingkatkan Kualitas Wartawan dan Manajemen Perusahaan

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang atas kepeduliannya. Kebakaran tersebut menghanguskan sepuluh unit asrama. Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban para korban,” katanya.

Sebelumnya, kebakaran hebat melanda kompleks asrama SPN Polda Sumbar pada Minggu malam (25/5), menyebabkan 10 bangunan ludes terbakar.

Program bantuan ini juga sejalan dengan Asta Cita ke-4 pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yakni memperkuat pembangunan sumber daya manusia melalui peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan, teknologi, serta pemberdayaan perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. (*)