TANAH DATAR

PJKIP Tanah Datar Ikuti Vidcon TNI AD Launching Percepatan Pembangunan 1008 SPPG

0
×

PJKIP Tanah Datar Ikuti Vidcon TNI AD Launching Percepatan Pembangunan 1008 SPPG

Sebarkan artikel ini

BATUSANGKAR, HARIANHALUAN.ID – Perkumpulan Jurnalis Keterbukaan Informasi Publik (PJKIP) Tanah Datar menghadiri undangan video conference (Vidcon) percepatan pembangunan 1008 titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) oleh TNI AD dan Kodim Se-Indonesia.

Vidcon ini Diadakan di ruangan data Makodim 03/07 Tanah Datar, Jumat (22/8).

Dalam Vidcon ini, TNI Angkatan Darat dan Kodim se-Indonesia menunjukkan dukungan dan respons cepat mereka terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program ini memiliki potensi besar untuk memberikan dampak positif pada ekonomi sirkulan, yaitu dengan menyerap tenaga kerja dan membantu pemasok bahan makanan seperti petani, peternak, Bumdes, dan distributor bahan lainnya.

Baca Juga  Wali Kota Padang Panjang Resmikan SPPG Bukit Surungan

“Program ini dirancang untuk peserta didik mulai dari SD sampai SMA, Ibu Hamil, Ibu menyusui, balita, dan siswa TK/PAUD,” ungkap Aster TNI AD dengan penuh semangat. “Harapan kami, program ini dapat meningkatkan gizi anak-anak kita sebagai aset bangsa yang berharga.”

TNI Angkatan Darat dan Kodim se-Indonesia menunjukkan peran aktif mereka dalam upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat. Dalam Vidcon ini, Dandim 03/07 melalui Pasiter juga membuka peluang untuk bermitra dalam pendirian SPPG di Tanah Datar dan Padang Panjang dengan beberapa persyaratan tertentu.

Baca Juga  10 Tahun Tak Dikunjungi, TSR Dipimpin Bupati Eka Putra Datangi Nagari Koto Baru

Kesigapan dan peran aktif TNI Angkatan Darat dan Kodim se-Indonesia dalam mendukung program ini patut diapresiasi. Mereka tidak hanya berperan dalam bidang pertahanan dan keamanan, tetapi juga secara aktif turut serta dalam membantu pembangunan generasi penerus bangsa. Kehadiran mereka dalam Vidcon ini menunjukkan bagaimana TNI menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari jantung kehidupan bangsa. (*)