TANAH DATAR

Pasiter Kodim 03/07 Tanah Datar Kunjungi Lokasi Rencana Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih

0
×

Pasiter Kodim 03/07 Tanah Datar Kunjungi Lokasi Rencana Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

TANAH DATAR, HARIANHALUAN.ID – Komando Distrik Militer (Kodim) 0307 Tanah Datar, yang diwakili oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Arnas , bersama sejumlah pihak terkait, melaksanakan survei lapangan terkait rencana pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di beberapa titik lokasi yang telah diusulkan oleh Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan (KUKMP) Jumat 21 November 2025.

Kegiatan survei ini dilakukan di 4 nagari Nagari Koto Tangah, Kecamatan Tanjung Emas, Nagari Tinggo Janggo, Kecamatan Lintau Buo, Nagari Buo, Kecamatan Lintau Buo, Nagari Taluk, Kecamatan Lintau Buo.

Baca Juga  Wakil Ketua DPRD Pasaman Eka Hariani Sandra Berharap KMP Dikelola Secara Akuntabel

Dalam kegiatan survei tersebut, turut hadir Pasiter Kodim 0307/TD dan Anggota Staf Teritorial, Konsultan perencanaan, Jimmi Saputra, S.Sos (Kabid Aset BPKD) , Rini Yulianti, SE (Kasubid Perencanaan, Penggunaan, dan Pemanfaatan BPKD) , Kepala Dinas KUKMP, Kasi Disdik, Ketua BPRN, wali nagari setempat, Babinsa di wilayah masing-masing

Menurut laporan, dari total 18 titik lokasi yang diserahkan oleh Kadis KUKMP, 4 diantaranya telah disurvei. Hasil survei menunjukkan kesiapan lahan untuk pembangunan KDKMP, namun realisasi proyek masih menunggu keputusan resmi dari pemerintah daerah maupun kementerian terkait.

Baca Juga  Ninik Mamak Dorong Pemerintah Tanah Datar Sahkan Ranperda Nagari

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, membuka peluang usaha, dan meningkatkan kesejahteraan warga di Kabupaten Tanah Datar. (*)