EkBis

Pegadaian Kanwil II Pekanbaru Bukukan Kinerja Cemerlang Sepanjang 2025

2
×

Pegadaian Kanwil II Pekanbaru Bukukan Kinerja Cemerlang Sepanjang 2025

Sebarkan artikel ini

PADANG, HARIANHALUAN.ID – PT Pegadaian Kantor Wilayah (Kanwil) II Pekanbaru mencatatkan kinerja cemerlang sepanjang tahun 2025. Hingga akhir Desember 2025, Pegadaian Kanwil II Pekanbaru berhasil membukukan pertumbuhan bisnis yang solid dengan peningkatan kinerja pada hampir seluruh lini usaha dibandingkan tahun sebelumnya.

Secara year on year (YoY), total penyaluran pembiayaan Pegadaian Kanwil II Pekanbaru tumbuh sekitar 49,45 persen dibandingkan tahun 2024. Pertumbuhan tersebut didorong oleh meningkatnya permintaan produk gadai, pembiayaan non-gadai, serta optimalisasi produk berbasis emas dan layanan digital Pegadaian.

Baca Juga  Woowww.... Tertinggi di Sumbagteng, Kenaikan Trafik Data XL Axiata di Jam Gadang Capai 43 Persen

Jumlah nasabah aktif juga mengalami peningkatan signifikan sebesar 31,83 persen YoY, seiring dengan meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap Pegadaian sebagai solusi keuangan yang cepat, aman, dan terpercaya.

Di sisi lain, transaksi melalui layanan digital Pegadaian tercatat tumbuh hingga 309,07 persen YoY, mencerminkan keberhasilan strategi transformasi digital yang dijalankan perusahaan dengan aplikasi Tring! By Pegadaian.

Tidak hanya dari sisi bisnis, Pegadaian Kanwil II Pekanbaru juga mencatat peningkatan kualitas aset dan pengelolaan risiko yang tetap terjaga dengan baik sepanjang 2025. Kinerja ini menjadi fondasi kuat bagi perusahaan dalam menjaga keberlanjutan pertumbuhan di tengah dinamika ekonomi.

Baca Juga  Pemko Padang Mengapresiasi Atensi Pegadaian Dalam Berdayakan UMKM

Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Eko Supriyanto menyatakan bahwa capaian positif tersebut merupakan hasil sinergi dan kerja keras seluruh insan Pegadaian.

“Kinerja cemerlang Pegadaian Kanwil II Pekanbaru di tahun 2025 merupakan hasil dari komitmen kami dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, didukung oleh inovasi produk dan penguatan layanan digital. Kepercayaan nasabah menjadi modal utama kami untuk terus tumbuh secara sehat dan berkelanjutan,” ujar Eko.