SUMBAR

PLN IP UBP Ombilin Peringati Bulan K3 Nasional 2026, Perkuat Komitmen Zero Harm Zero Loss

2
×

PLN IP UBP Ombilin Peringati Bulan K3 Nasional 2026, Perkuat Komitmen Zero Harm Zero Loss

Sebarkan artikel ini
PLN IP UBP Ombilin Peringati Bulan K3 Nasional 2026, Perkuat Komitmen Zero Harm Zero Loss, IST

SAWAHLUNTO, HARIANHALUAN.ID– PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Ombilin memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2026 dengan menggelar serangkaian kegiatan penguatan budaya kerja aman di lingkungan pembangkit.

Rangkaian kegiatan Bulan K3 Nasional di PLN IP UBP Ombilin diawali dengan In House Training Basic First Aid dan Basic Fire Fighting yang berlangsung pada 19–23 Januari 2026. Pelatihan tersebut diikuti oleh pegawai serta tenaga kerja alih daya guna meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi kondisi darurat di tempat kerja.

Puncak peringatan Bulan K3 Nasional ditandai dengan Apel K3 yang digelar pada Selasa (27/1/2026) di lingkungan PLN IP UBP Ombilin. Apel mengusung tema nasional “Membangun Ekosistem Pembinaan dan Pelayanan K3 Nasional yang Inklusif, Kolaboratif, dan Berkelanjutan” serta subtema PLN Group “Penguatan Sinergi Lintas Peran yang Inklusif, Kolaboratif, dan Pemanfaatan Teknologi Berkelanjutan untuk Mewujudkan Zero Harm Zero Loss.”


Manager Unit PLN IP UBP Ombilin, Andi Setiawan, mengatakan peringatan Bulan K3 Nasional menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen seluruh insan perusahaan terhadap keselamatan dan kesehatan kerja.

“Keselamatan merupakan nilai utama dalam operasional pembangkit. Melalui Bulan K3 Nasional ini, kami ingin memastikan seluruh insan PLN IP UBP Ombilin memiliki kesadaran, kompetensi, dan kepedulian tinggi terhadap K3 agar target zero harm dan zero loss dapat terwujud secara berkelanjutan,” ujarnya.

Andi juga menekankan pentingnya sinergi lintas peran serta pemanfaatan teknologi dalam membangun sistem pengelolaan K3 yang modern dan adaptif.

Sementara itu, Team Leader K3 dan Keamanan PLN IP UBP Ombilin, Novriadi, menjelaskan bahwa kegiatan Bulan K3 tidak bersifat seremonial semata, melainkan diarahkan untuk membentuk perilaku kerja aman yang konsisten.


“Pelatihan basic first aid dan basic fire fighting bertujuan membekali pegawai dan tenaga alih daya dengan kemampuan dasar penanganan keadaan darurat. Selain itu, kami mendorong pelaporan potensi bahaya secara aktif melalui aplikasi IP SAFE sebagai upaya pencegahan risiko sejak dini,” jelasnya.

Usai apel, manajemen PLN IP UBP Ombilin memberikan penghargaan kepada pegawai yang aktif melaporkan potensi bahaya dan insiden keselamatan kerja melalui aplikasi IP SAFE. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi sekaligus motivasi untuk menumbuhkan budaya peduli K3 di seluruh lini kerja.

Melalui peringatan Bulan K3 Nasional 2026, PLN IP UBP Ombilin menegaskan komitmennya untuk terus membangun lingkungan kerja yang aman, sehat, inklusif, dan berkelanjutan sejalan dengan kebijakan keselamatan PLN Group. (*)