OLAHRAGA

Stardus Club Jorong Angge Helat Kejuaran Bola Voli Putri Se-Sumbar

2
×

Stardus Club Jorong Angge Helat Kejuaran Bola Voli Putri Se-Sumbar

Sebarkan artikel ini
Kejuaraan bola voli

HARIANHALUAN.ID – Kejuaraan bola voli putri se-Sumbar dihelat oleh Stardust Club Jorong Angge melalui Pemerintah Nagari Pasia Laweh. Kejuaraan ini digagas oleh Stardust Club, yang diikuti 32 tim memperebutkan total hadiah Rp5.500.00 dan tropi.

Tim yang mendaftar dalam kejuaraan ini mulai dari Kabupaten Lima Puluh Kota, Bukittinggi, Kabupaten Pasaman, dan Kabupaten Agam.

Kegiatan ini disambut meriah oleh masyarakat yang sudah semakin rindu olahraga. Bahkan Camat Palupuh, Zulfikar Zulkifli dan Wali Nagari Pasia Laweh, Zul Arfin Dt Parpatiah turut hadir menyaksikan serunya kejuaraan bola voli putri se-Sumbar Stardust Cup 2022, Selasa (30/11/2022).

Baca Juga  Buka Musna Pagadih, Camat Palupuh Agam Minta Masyarakat Tingkatan Semangat Gotong Royong

Wali Nagari Pasia Laweh, Zul Arfin Dt Parpatiah mengatakan, pihaknya sangat mendukung kejuaraan bola voli ini, karena olahraga adalah kebutuhan masyarakat dan juga untuk menjaga kesehatan, serta mempererat silaturrahmi.

Ia mengatakan, selain ingin mengajak warganya gemar berolahraga, kejuaraan ini digelar untuk memupuk kembali persatuan dan kesatuan dalam masyarakat dan nagari. “Jelas saja dampak dari acara ini adalah ekonomi masyarakat setempat tumbuh dan banyak pelaku UMKM yang memanfaatkannya,” ujarnya.

Kalau sudah akrab dan kompak masyarakat, katanya, pasti semakin kuat. Saat ada permasalahan di masyarakat bisa dipecahkan bersama. Karena komunikasinya sudah terjaga dari sebelumnya.

Baca Juga  Harimau Sumatra Terekam Jelas di Palupuh Agam, BKSDA Lakukan Pengusiran

“Kekompakan ini akan menjadi modal utama kita membangun nagari. Mudah-mudahan kejuaraan bola voli yang akan datang lebih meriah dan semarak lagi,” tuturnya. (*)