POLITIK

KPU Lima Puluh Kota Akan Gelar Uji Publik Pemilu 2024

0
×

KPU Lima Puluh Kota Akan Gelar Uji Publik Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU Kabupaten Lima Puluh Kota, Masnijon
Ketua KPU Kabupaten Lima Puluh Kota, Masnijon

HARIANHALUAN.ID – Pesta demokrasi sebentar lagi akan digelar serentak Tahun 2024 di Indonesia, khususnya Kabupaten Lima Puluh Kota.

Pemilu 2024 menjadi momentum bersejarah bagi rakyat Indonesia. Pesta demokrasi itu akan menjadi wadah pemersatu, karena di tahun yang sama akan disajikan banyak pilihan untuk menentukan nasib bangsa dalam lima tahun ke depan, dengan memilih wakil di legislatif dan Presiden, serta Wakil Presiden RI pada 14 Februari 2022. Kemudian dilanjutkan 27 November 2022 untuk memilih kepala daerah, yakni Gubernur dan Bupati atau Wali Kota.

Baca Juga  KPU RI Adakan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih kepada Pemilih Strategis dan Rentan

Rakyat Indonesia diberikan hak seluas-luasnya menentukan pilihan sesuai dengan hati nurani, dengan tetap mengedepankan saling menghormati perbedaan, serta menjaga persatuan, sebagaimana yang tertuang dalam Pancasila. Sebagai lembaga sah pemegang regulasi pelaksanaan Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) dihadapkan dapat melaksanakan tugas sebagaimana diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum PKPU Nomor 3 Tahun 2022 dan PKPU Nomor 6 Tahun 2022.

Dalam hal itu, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lima Puluh Kota mengadakan kegiatan Uji Publik Rancangan Penataan Daerah Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota Tahun 2024.

Baca Juga  Ini 45 Nama Anggota DPRD Kota Padang Terpilih Periode 2024-2029

Ketua KPU Kabupaten Lima Puluh Kota, Masnijon menyampaikan pada kegiatan ini melalui Wali Nagari Tarantang yang juga merupakan Ketua Perwanaliko (Persatuan Wali Nagari Lima Puluh Kota), Sudahri yang nanti akan diadakan pada Rabu (14/12/2022) di Hotel Kolivera 3 Sicincin Kota Payakumbuh.

Sudahri yang ditemui Selasa (13/12/2022) saat berada di Kota Padang menyebutkan, kegiatan yang diadakan KPU Kabupaten Lima Puluh Kota sangat bermanfaat bagi wali nagari yang nantinya akan disosialisasikan kepada masyarakat setempat.