RANAH & RANTAUKABA RANAH

Nagari Guguak VIII Koto Laksanakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Bamus dan Perangkat Nagari

0
×

Nagari Guguak VIII Koto Laksanakan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Bamus dan Perangkat Nagari

Sebarkan artikel ini
Nagari Guguak VIII Koto

HARIANHALUAN.ID – Pemerintahan Nagari Guguak VIII Koto melaksanakan kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas bamus dan perangkat nagari selama dua hari, dimulai pada Senin dan Selasa (19-20/12/2022) yang di aula kantor wali nagari setempat.

Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan pemerintahan, pembangunan dan pemberdayaan, serta kedepannya lebih baik lagi sebagai perangkat maupun bamus nagari bisa bekerja sama dalam membangun nagari, dimana pemerintah nagari dan bamus adalah mitra yang harus wajib sering dalam membangun nagari tersebut, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing.

Baca Juga  Bank Sampah Induk Tiga Saudara Resmi Beroperasi di Nagari Baringin

Pada kegiatan itu dihadiri oleh Camat Guguak yang diwakilkan Zul Efdi AR, Wali Nagari Guguak VIII Koto, Yosrizal, Ketua Bamus David Desvinta. Acara ini pun mendatangkan beberapa narasumber, dengan peserta 17 orang perangkat nagari dan delapan orang bamus di Nagari Guguak VIII Koto.

Wali Nagari Guguak VIII Koto, Yosrizal mengatakan, dengan dilaksanakan pelatihan ini selama dua hari diharapkan dapat meningkatkan kapasitas bamus dan perangkat di Pemerintahan Nagari Guguak VIII Koto, sehingga dapat bekerja sesuai tupoksi masing-masing dengan perundang-undangan dan peraturan yang berlaku.

Baca Juga  Meriahkan Imlek 2024 dengan Kue Kering Rose

Zul Efdi AR, perwakilan Camat Guguak juga mendukung kegiatan peningkatan kapasitas bamus dan perangkat di Nagari Guguak VIII Koto. “Dengan diadakan kegiatan ini untuk menaati kedisiplinan dan peraturan di nagari lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya.

Narasumber hari pertama yang disampaikan Hayatul Khairi, dengan penyusunan produk hukum di nagari, yang bertujuan untuk dapat memahami jenis-jenis kewenangan nagari dan tata cara penyusunan rancangan peraturan di nagari.