PENDIDIKAN

Wali Kota Padang Hendri Septa “Disandera” di MAN 3 Padang

0
×

Wali Kota Padang Hendri Septa “Disandera” di MAN 3 Padang

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN.Id – Wali Kota (Wako) Padang Hendri Septa usai menjadi pembina upacara bendera di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Padang Senin (20/2/23) langsung “disandera” sekitar seribu siswa, guru dan pegawai tata usaha. 

Sivitas akademika madrasah yang terletak di Lubuk Minturun Kecamatan Koto Tangah tersebut berebut minta berfoto dengan pemimpin Kota Padang tersebut. Meskipun berkali-kali Wako mengatakan dia ada acara yang menunggu, namun tak digubris. Siswa, guru dan pegawai tata usaha sudah membentuk barisan sehingga Wako didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Padang Edy Oktafiandi, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Padang Teddy Antonius, Camat Koto Tangah Darmalis, Kepala MAN 3 Padang Afrizal bisa melayaninya berfoto secara bergiliran. 

Baca Juga  STIKes Mercubakti Jaya Padang Laksanakan Sosialisasi Pencegahaan Stunting

Lurah  pengurus komite juga tak ketinggalan untuk berfoto bersama dengan Wako dan rombongan. 

Kegembiraan peserta upacara dilengkapi dengan tampilnya Hendri Septa menabuh drum marching band MAN 3 Padang. 

Wako menjadi pembina upacara dalam rangkaian penyerahan kartu tanda penduduk untuk 48 siswa MAN 3 Padang. 

Hendri Septa walikota Padang pada amanatnya menekankan untuk menghormati kedua orangtua, guru dan rajin belajar dengan menjauhi segala bentuk kenakalan remaja seperti meninggalkan kelas saat proses pembelajaran berlangsung serta menjauhi narkoba yang menggerogoti generasi muda.

Baca Juga  Sebagai Pusat Literasi Akademik, UNP Perkuat Peran Perpustakaan

Dia juga memotivasi siswa untuk meningkatkan prestasi sedini mungkin karena akan membawa kebahagian sebagai pemimpin masa depan bangsa Indonesia.

Teddy usai upacara mengemukakan penyerahan KTP untuk siswa MAN 3 Padang sebagai peningkatan pelayanan kepada warga kota. Sebelumnya sudah diserahkan untuk siswa SMA dan ke depan dilanjutkan dengan penyerahaan untuk siswa MA dan SMK. 

Kakankemenag Padang menyampaikan terima kasih atas gebrakan Kadis Kependudukan dan Pencatatan Sipil Padang yang langsung memproses KTP di madrasah. (aye).