PENDIDIKAN

Kepala SMP se-Sumbar Puji Program Bupati Khairunas Bagikan Seragam Gratis ke Siswa di Solok Selatan

0
×

Kepala SMP se-Sumbar Puji Program Bupati Khairunas Bagikan Seragam Gratis ke Siswa di Solok Selatan

Sebarkan artikel ini

Fokus pada Pendidikan, Pemkab Solsel Tuai Apresiasi

HARIANHALUAN.id – Solok Selatan didaulat menjadi tuan rumah kegiatan Pertemuan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Se-Sumatera Barat. Kegiatan yang berlangsung selama 2 (dua) hari, 25-26 Februari digelar di Aula Sarantau Sasurambi.

Bupati Solok Selatan H Khairunas bersama Wabup H Yulian Efi beserta jajaran pemerintah, unsur Forkopimda turut menghadiri kegiatan ini.

Ketua MKKS SMP se-Sumbar 2 periode (2016 – 2021), Suardi mengapresiasi berbagai kebijakan di sektor pendidikan yang dilakukan oleh Bupati dan Wabup Solok Selatan, H. Khairunas dan H. Yulian Efi.

Baca Juga  SMA 12 Padang Rusak Parah, 1.068 Siswa Terpaksa Diliburkan

“Apresiasi terhadap berbagai upaya pembangunan pendidikan di Solok Selatan. Program pembagian seragam gratis untuk 19 ribu pelajar di Solok Selatan, tidak kami temukan di kab/kota lain. Dan ini tentu sangat membantu dan memotivasi masyarakat untuk menyekolahkan anaknya,” ujarnya.

Suardi yang saat ini menjadi Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN 5 Kubung Solok tersebut, juga mengapresiasi manajemen kinerja pegawai yang dilakukan Pemkab Solsel hingga memperoleh penghargaan dari BKN RI. Manejemen kinerja tersebut katanya juga dikenal mampu mendisiplinkan para ASN di Solsel.

Baca Juga  Mahasiswa Peternakan Unand Kenalkan Pembuatan Pelet Itik Bernutrisi

Program 1 jorong 1 rumah tahfidz di Solok Selatan turut diapresiasi oleh Suardi. Menurutnya program tersebut mudah-mudahan akan terus membawa Solok Selatan menjadi kabupaten yang penuh berkah dan dibawah lindungan Allah SWT.