Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
SIJUNJUNG

Tujuh Pimpinan Perumda Air Minum Tirta Sanjung Buana Sijunjung Dilantik

1
×

Tujuh Pimpinan Perumda Air Minum Tirta Sanjung Buana Sijunjung Dilantik

Sebarkan artikel ini

SIJUNJUNG, HARIANHALUAN.ID — Direktur Perumda Air Minum Tirta Sanjung Buana Kabupaten Sijunjung Doni Novriedi  SH melantik dan mengambil sumbah jabatan  tujuh orang pimpinan pada Perumda daerah, Rabu (8/3) di Aula Pertemuan Kantor PDAM Muaro Sijunjung.

Ke tujuh orang yang dilantik tersebut adalah Nofrialdi A.Md.T sebagai Kepala Bagian Hubungan Langganan, Ismep Fahmi sebagai Kepala Bagian Teknik, Harti Yulis, SE sebagai Kepala Satuan Pengawas Intern (PSI), Salman Alfarizi sebagai Kepala Seksi Transmisi Distribusi Kantor Pusat, Supriono A. Md.t sebagai Kepala Unit III Tanjung Gadang, Ronald sebagai  Kepala Unit IV Sungai Tambang dan Afriadi, ST sebagai Kepala Sub Seksi Laboratorium dan Perawatan.

Dalam sambutannya, Direktur Perumda Air Minum Tirta Sanjung Buana Doni Novriedi mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan bisa segera mungkin melaksanakan dan menyesuaikan dengan jabatan yang baru diemban.

Baca Juga  PMI Sumatera Barat Bantu Bersihkan Perkampungan di Malalak dari Material Sisa Banjir

Hadir pada acara pelantikan tersebut, Kepala Bagian Perekonomian Setdakab Sijunjung, Sarwo Edi, SH dan Kasi, Nelly, Kepala Bagian, Kepala Unit dan Kepala Seksi Lingkup Perumda Air Minum Tirta Sanjung Buana. (Ogi)