OLAHRAGA

Sesi Kualifikasi GP Argentina, Jack Miller Terima Hukuman

0
×

Sesi Kualifikasi GP Argentina, Jack Miller Terima Hukuman

Sebarkan artikel ini
jack miller
Jack Miller mengaku heran mengapa bisa mendapat pengurangan tiga grid selepas kualifikasi GP Argentina 2022. Dia menampik sengaja menghalangi Fabio Quartararo. (Foto: Twitter)

HALUANNEWS, ARGENTINA – Diduga sengaja menghalangi Fabio Quartararo, Pembalap MotoGP Jack Miller mendapat pengurangan tiga grid selepas kualifikasi GP Argentina 2022, Minggu (3/4/2022) dini hari.

Insiden ini berawal pada pertengahan Q2, dimana motor Miller mengalami kerusakan setelah terjatuh di tikungan pertama. Saat itu, dia ada di urutan kedua di belakang Alex Espargaro.

Miller lalu kembali ke paddock untuk mengambil motor cadangan. Namun, setelah keluar dan hendak masuk tikungan 7, dia dinilai menghalangi Quartararo yang melaju di belakangnya.

Baca Juga  Pembalap Monster Yamaha Akui Trek Sirkuit MotoGP Mandalika Menantang

Akibatnya, El Diablo sempat keluar lintasan. Ini membuat Quartararo harus finis di urutan keenam di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo.

Padahal sejak awal, pembalap tim Monster Energy Yamaha itu bersaing di urutan depan. Ini menyebabkan Miller diselidiki steward dan akhirnya mendapat penalti tiga grid.

Artinya, meski finis di peringkat 11 saat kualifikasi, dia harus rela memulai balapan dari urutan 14. Di sisi lain, Miller menegaskan tak ada niatan untuk menahan jawara MotoGP 2021 itu.

Baca Juga  H. Arisal Aziz: 'Insya Allah GOR Rawang Akan Jadi Homebase Josal FC'