HARIANHALUAN. ID – Pramuka Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Padang meraih empat piala pada Festival Swarnadwipa Tahunan (Fiesta) Universitas Andalas (Unand) tahun 2023 yang diumumkan pada penutupan kegiatan tersebut, Sabtu (8/7) di Bumi Perkemahan (Buper) Unand Limau Manis.
Keempat piala itu juara I photografi, juara III peraturan baris berbaris (PBB), juara III Tapak Perkemahan dan peserta terbaik putra (Putra Fiesta 2023).
Kepala MAN 1 Padang, Marliza bangga dengan prestasi diperoleh peserta didiknya.
“Kamabigus, pembina dan peserta berbangga dengan prestasi ini dan juga berbangga dengan mereka karena Tiger Scout ini satu-satunya gudep MAN yang berani bertarung pada ajang se-Sumatera ini,” jelasnya.
Dia mengucapkan terima kasih kepada pembina dan pelatih serta anggota pramuka Tiger Scout yang telah mengharumkan nama MAN 1 Padang dalam bidang kepramukaan ini.
Gafarsi selaku pelatih puas dengan hasil ini karena dia bisa menjawab tantangan diberikan gugus depan (Gudep) yang harus meraih minimal tiga piala juara.
”Kita telah berhasil menjawab tantangan yang diberikan gugus depan yang harus membawa minimal 3 tiket juara. Hal ini terjawab walaupun dengan waktu persiapan yang singkat, hanya 10 hari. ” jelasnya.
Gafarsi juga berterima kasih kepada anak didiknya yang telah rela latihan setiap hari meskipun dalam masa liburan. Dan juga berterima kasih kepada purnapramuka Tiger Scout yang sudah mendampingi adik-adiknya dalam latihan.
Turut hadir pada pengumuman juara lomba tersebu para pembina, pelatih, purnapramuka dan semua anggota lomba Tiger Scout MAN 1 Padang.(aye).





