Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
PADANG

Pejabat Lama Naik Kelas ke Provinsi, Ini Deretan Pejabat Eselon II Baru yang Dilantik Walikota Padang

3
×

Pejabat Lama Naik Kelas ke Provinsi, Ini Deretan Pejabat Eselon II Baru yang Dilantik Walikota Padang

Sebarkan artikel ini

Empat Pejabat Dilantik, Ini Pesan Khusus Hendri Septa

HARIANHALUAN.id – Empat pejabat di Pemko Padang telah mengisi posisi kosong. Mereka dilantik Wali Kota Padang Hendri Septa di Balaikota Padang, Selasa (15/8/2023).

Keempat pejabat itu yakni Swesti Fanloni sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Fauzan Ibnovi sebagai Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Yoice Yuliani sebagai Kepala Dinas Pertanian, serta Heriza Syafani sebagai Kepala Dinas Sosial.

Baca Juga  TBC Jadi Penyakit Menular Dominan di Padang

Usai pelantikan, Hendri Septa menyampaikan pesan khusus kepada keempat pejabat yang dilantik. Pesan itu diantaranya agar para pejabat amanah dan berinovasi.

“Jadilah pemimpin yang amanah dan handal. Serta menjadi suri tauladan bagi bawahan,” pesan Hendri Septa.

Wali Kota menginginkan empat pejabat yang baru dilantik bergerak kencang. Mampu merealisasikan program unggulan. Termasuk berinovasi dan memunculkan hal terbarukan.

“Seperti Dinas Pertanian, bagaimana caranya agar pertanian kita lebih hebat dari daerah lain. Kemudian bagaimana pembibitan dan cara tanam yang baik,” kata Hendri Septa.

Baca Juga  BPBD Padang Berikan Simulasi Gempa pada Anak TK