Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
PENDIDIKAN

Madrasah Fest Tahun 2023, Siswa MAN 1 Bukittinggi Ukir Prestasi Nasional

3
×

Madrasah Fest Tahun 2023, Siswa MAN 1 Bukittinggi Ukir Prestasi Nasional

Sebarkan artikel ini
Tiga siswa MAN 1 Bukittinggi  peraih  Juara 1 MSQ atau Explaining Holy Qur'an tingkat Madrasah Aliyah tingkat nasional di Gading Serpong Tangerang Provinsi Banten belum lama ini.IST.

BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID – Tiga siswa Madrasah Aliyah  Negeri 1 Kota Bukittinggi  berhasil menjadi Juara 1 dalam ajang Madrasah Fest tingkat nasional tahun 2023.

“Alhamdulillah anak kita Tsaniya Wahida Salima, Dzaskiya Nabila, dan Asra Louly  berhasil meraih Juara 1 MSQ atau Explaining Holy Qur’an tingkat Madrasah Aliyah dan mengharumkan nama sekolah ,” ujar kepala MAN 1 Bukittinggi Irsyad di ruang kerjanya, Senin (21/8).

Menurut Irsyad, pada babak penyisihan yang digelar secara daring, 24-27 Juli 2023 total terdapat  48 peserta yang masuk final dari 817 peserta yang ikut berpartisipasi. Babak final digelar secara luring pada 10-12 Agustus 2023 di Gading Serpong Tangerang Provinsi Banten.

Baca Juga  Mobil CRV Ditabrak Kereta Api Pengangkut Semen di Jalan Jambak Indah

Perlombaan ini Lanjut Irsyad, merupakan lomba yang diselenggarakan untuk mengembangkan kemampuan siswa di madrasah dalam menalar dan menjelaskan kembali makna-makna ayat yang terkandung dalam Al-Qur’an.

“Terima kasih atas segala usaha dan pengorbanan ananda, dengan hasil yang diperoleh diharapkan bisa dipertahankan untuk masa yang akan datang,” katanya.

Kakan Kemenag Kota Bukittinggi, H. Eri Iswandi didampingi Plt. Kasi Pendidikan Madrasah, Hj. Tri Andriani Djusair menyampaikan apresiasi atas raihan prestasi nasional yang diraih siswa MAN 1 Bukittinggi dalam ajang Madrasah Fest.

Baca Juga  ParagonCorp Gelar Intimate Session bersama Nouman Ali Khan

Ia mengatakan sangat bersyukur dan berbangga atas prestasi yang berhasil diraih oleh siswa MAN 1 Bukittinggi.

“Selain karena kerja kerasnya, tentu ini juga tidak terlepas dari bimbingan dan arahan guru pembina. Semoga prestasi yang diraih ini dapat memacu semangat siswa siswa lainnya untuk berjuang meraih prestasi terbaik,” ujar.(h/rdw)