SOLOK SELATAN

Sebanyak 450 Ekor Sapi Bantuan Disalurkan di Solsel dalam Program ‘Suka Sapi’

1
×

Sebanyak 450 Ekor Sapi Bantuan Disalurkan di Solsel dalam Program ‘Suka Sapi’

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN.ID – Pemkab Solok Selatan melalui Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan kembali menyalurkan bantuan sapi pada tahun 2023 ini sebanyak 450 ekor sapi.

Hal ini merupakan realisasi program Satu Keluarga Satu Sapi (Suka Sapi) di mana pengadaan bantuan sapi ini akan diperuntukan kepada 22 kelompok penerima di Solok Selatan.

Bupati Solok Selatan, Khairunas mengatakan dalam realisasi program ini sangat diharapkan pengawasan yang optimal dari penyelenggara agar bisa lebih dikelola dan dikembangkan demi tujuan program tersebut.

“Tentu kepercayaan pemerintah ini harus dijaga. Kami harapkan pengawasan ini benar-benar diawasi. Apalagi kami mengharapkan peran para penyuluh dan dinas terkait sebagai pengawas benar-benar diawasi agar ternak sapi ini bisa dikembangkan, jangan diberikan masukan untuk dijual,” katanya, Selasa (29/8).

Sehingga, lanjutnya, diharapkan realisasi program Suka Sapi sebagai salah satu program unggulan Pemkab Solsel dapat menjadi bagian penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi sektor peternakan.

Baca Juga  UPDATE: Berikut Data 67 Jemaah Haji Indonesia yang Wafat di Tanah Suci

Sebab, pengembangan dan pengelolaan ternak sapi ini setidaknya dari tingkatan terkecil sudah mampu menjadi penopang ekonomi keluarga, hingga ke tujuan besarnya menjadi penyumbang terbesar terhadap pertumbuhan ekonomi di Solok Selatan.

“Kita ingin menjadikan Solok Selatan ini sebagai tempat produksi daging sapi swasembada di Sumatra Barat. Apalagi komitmen kami, sebelumnya bersama provinsi kami telah bertemu dengan pihak kementerian terkait untuk pengembangan yang lebih maksimal,” katanya.

Oleh karena itu ia mengimbau  semua pihak yang terlibat, untuk menjaga dan rawat. Program ini harus dikembangkan, bukan diterima lalu dijual.

“Sebab, ada berbagai program yang harus kita laksanakan demi tercapainya program Suka Sapi kita ini,” ujarnya.

Kemudian dalam pengembangannya ke depan, Pemkab Solok Selatan juga akan merencanakan penunjangnya melalui pengadaan bantuan pakan ternak hingga perawatan melalui penganggaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.

Baca Juga  Solok Selatan Kembali Serahkan Bantuan Ekskavator, Khairunas: Mampu Tingkatkan Partisipasi Masyarakat

Lebih lanjut Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Solok Selatan Nurhayati menjelaskan bahwa Program Suka Sapi di tahun ini terdiri dari pengadaan program daerah dan pemerintah pusat.

“Untuk tahun ini sebanyak 450 ekor sapi kita salurkan kepada 22 kelompok. Jenis sapi yang akan diberikan itu ada dua jenis sapi yaitu sapi bali dan sapi simental,” katanya.

Demi menjadi sentra produksi daging sapi, Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Solok Selatan sebagai penyelenggara akan berkomitmen memberikan pendampingan dan pengawasan secara optimal agar pengembangannya sesuai tujuan.

Kemudian keterlibatan pihak yang terlibat akan dimaksimalkan melalui peranan penyuluh, pengawas, dokter hewan, hingga pembinaan langsung kepada kelompok penerima nantinya. (*)