UTAMA

Buntut Tewasnya 23 Pendaki Akibat Erupsi Marapi, Polda Periksa Dua Petugas BKSDA

1
×

Buntut Tewasnya 23 Pendaki Akibat Erupsi Marapi, Polda Periksa Dua Petugas BKSDA

Sebarkan artikel ini
Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan

PADANG, HARIANHALUAN.ID Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirkimum) Polda Sumbar mulai melakukan pemeriksaan kepada dua orang petugas Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat terkait  dugaan kelalaian yang menyebabkan  jatuhnya  korban jiwa saat  Gunung Marapi. Sejumlah saksi lainnya juga telah diagendakan untuk diperiksa dalam waktu dekat.

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengatakan, Pemeriksaan terhadap petugas BKSDA Sumbar, telah dilakukan Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirkimum) Polda Sumbar Rabu (13/12) kemarin.

Baca Juga  Genangan Air Mulai Surut, BPBD Lima Puluh Kota Imbau Warga Antisipasi Banjir Susulan

“Ya, benar. Ada dua orang petugas BKSDA yang telah  diperiksa berkaitan dengan meninggalnya puluhan orang pendaki di Gunung Marapi beberapa waktu lalu,” ujar dwi kepada Haluan Kamis (14/12).

Dwi mengatakan, pemeriksaan dilakukan untuk mendalami apakah ada unsur kelalaian atau bahkan kesalahan prosedur yang dilakukan pihak terkait dalam proses reaktivasi kembali jalur pendakian Taman Wisata Alam (TWA) Marapi.

Pemeriksaan yang sama pun, kata Dwi, juga dilakukan Polda Sumbar terhadap petugas Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) 

Baca Juga  Hari Terakhir Pendaftaran Pilkada, Bawaslu Pasbar Lakukan Pengawasan Ketat

“Namun informasi dari Ditkrimum, pihak PVMBG mengajukan penjadwalan ulang. Sebab katanya PVMBG  pusat langsung yang akan memberikan penjelasan dan keterangan,” jelasnya.