BUKITTINGGI

YPAM Bukittinggi Bagi-Bagi Sembako Kepada Kaum Dhuafa

1
×

YPAM Bukittinggi Bagi-Bagi Sembako Kepada Kaum Dhuafa

Sebarkan artikel ini
YPAM Bukittinggi
Penasehat YPAM Bukittinggi, Yessi Ramlan didampinggi pengurus membagikan sembako kepada kaum Dhuafa di Aur Kuning, Kamis (4/4/2024). YURSIL

BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID – Yayasan Perempuan Amanah Minang (YPAM) Bukittinggi bagi-bagi sembako kepada kaum Dhuafa di Aur Kuning, Kamis (4/4/2024). Kali ini sembako yang disalurkan sebanyak 200 paket senilai Rp250 ribu perpaket, yang berisi beras, minyak goreng, telur,  kacang, gula dan mie.

Ketua YPAM Bukittinggi, Murdianora mengatakan, kegiatan berbagi sembako dengan kaum Dhuafa itu telah rutin dilaksanakan setiap Ramadan dan belum pernah absen memberikan sembako sejak berdiri delapan tahun silam.

“Kegiatan ini tidak pernah putus sejak tahun 2016 lalu atau sejak Bapak Ramlan Nurmatias menjadi Wali Kota Bukittinggi hingga saat ini. Walaupun beliau tidak jadi wali kota lagi. Namun, kami tetap berbagi sembako kepada kaum Dhuafa atau warga kurang mampu,” kata Murdianora didampinggi pengurus, penasehat dan pembina yayasan.

Baca Juga  Kenaikan BBM, Polres Dharmasraya Bersama Mahasiswa Bagikan Bansos

Tidak hanya itu, YPAM selalu hadir memberikan bantuan terhadap warga yang tertimpa bencana di daerah Sumbar, seperti bencana alam di Pasaman, kebakaran di Bukittinggi, bencana alam di Pangkalan, bencana alam di Pulau Nias, dan panti asuhan, panti jumpo, serta membantu anak anak terlantar.

“Bantuan sembako kali ini diberikan kepada pekerja ibu-ibu yang mensortir cabai di Pasar Aur Kuning, dan kepada warga kurang mampu yang telah didata sebelumnya,” ujar Murdianora yang juga pedagang di Pasar Aur Kuning.

Baca Juga  Sekretaris DPRD Bukittinggi Berganti

Ia meminta agar Pemko Bukittinggi dapat memperhatikan warga yang kurang mampu, sehingga warga tersebut mampu memperbaiki ekonominya.