BREAKING NEWS

Kawasan Sicincin Macet Selama Hampir Satu Jam Lebih

0
×

Kawasan Sicincin Macet Selama Hampir Satu Jam Lebih

Sebarkan artikel ini

PADANG, HARIANHALUAN.ID- Kawasan Sicincin Kabupaten Padang Pariaman macet parah, Sabtu (13/4/2024) sejak pukul 17.00 WIB.

Kendaraan tertahan akibat dari macet tersebut hampir satu jam lebih.

“Sudah sekitar 45 menit mobil yang saya tumpangi ini tidak bisa berjalan,” ujar Andi salah satu penumpang bus dari Payakumbuh menuju Padang.

Andi mengaku tidak mengetahui apa penyebab dari kemacetan tersebut secara pasti.

“Sepengetahuan saya kan diberlakukan sistem satu arah. Tapi kenapa masih macet juga,” katanya.

Baca Juga  Ular Masuk Kantor DPD Nasdem Padang, Damkar Sigap Lakukan Evakuasi

Hingga berita ini diturunkan kondisi masih macet. (*)