POLITIK

Nevi Zuairina Kunjungi Dapur Umum Korban Bencana Galodo di Kabupaten Agam

1
×

Nevi Zuairina Kunjungi Dapur Umum Korban Bencana Galodo di Kabupaten Agam

Sebarkan artikel ini

AGAM, HARIANHALUAN.ID — Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Sumatera Barat II dari Fraksi PKS, Nevi Zuairina melakukan kunjungan ke Dapur Umum Relawan Indonesia (Relindo) yang berada di lokasi bencana galodo di Kabupaten Agam, Jumat, (7/6/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan material kepada para korban bencana alam serta para relawan yang sedang bertugas.

Dalam kunjungannya, Politisi PKS ini disambut oleh para relawan yang telah berupaya maksimal dalam menyalurkan bantuan dan menyediakan makanan bagi para korban.

Baca Juga  Beberapa Komunitas di Dharmasraya Galang Bantuan untuk Korban Banjir Lahar Dingin dan Galodo Sumbar

Nevi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas dedikasi serta kerja keras para relawan dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.

“Para relawan adalah pahlawan kemanusiaan. Saya sangat menghargai pengorbanan dan kerja keras kalian semua dalam membantu sesama. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga,” ujar Nevi Zuairina dalam sambutannya.

Pada kesempatan tersebut, Anggota DPR yang kini duduk di Komisi VI ini juga menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Barat.

Baca Juga  KPU Pasbar Turunkan 1.305 Orang Pantarlih 

Bantuan tersebut berupa berbagai kebutuhan pokok seperti makanan, selimut, pakaian, dan perlengkapan lainnya yang sangat dibutuhkan oleh para korban bencana.