Ayo Baca Koran Harian Haluan

Edisi 1 Januari 1970
UTAMA

Liga 1, Semen Padang FC Targetkan Bawa Pulang Poin Penuh

0
×

Liga 1, Semen Padang FC Targetkan Bawa Pulang Poin Penuh

Sebarkan artikel ini
Semen Padang FC akan melakoni laga tandang menghadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu (21/12)
Semen Padang FC akan melakoni laga tandang menghadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu (21/12)

PADANG, HARIANHALUAN.ID— Semen Padang FC akan melakoni laga tandang menghadapi Madura United pada lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-14 di Stadion Bangkalan, Madura, Selasa (9/12). 

Menghadapi sesama penghuni zona degradasi, Kabau Sirah julukan Semen Padang FC berharap bisa membawa pulang poin penuh. 

Saat ini Semen Padang FC dan Madura United sama-sama mengoleksi enam poin dari 13 pertandingan. Semen Padang FC hanya kalah selisih gol dari tuan rumah. 

Semen Padang FC sendiri tengah dalam tren performa buruk, di mana Kabau Sirah belum meraih satupun kemenangan dari lima laga terakhir. Beruntungnya, Madura United juga tengah dalam kondis serupa. Madura United, mengalami empat kali kekalahan beruntun dalam lima laga terakhir. 

Laga melawan Madura United nanti tentunya menjadi kesempatan bagi Semen Padang FC untuk bangkit dan beranjak dasar klasemen. Jika Semen Padang FC berhasil menang atas Madura United, maka Ngwoke dan kawan-kawan akan naik ke peringkat 15 klasemen sementara. Pelatih 

Baca Juga  Dakwah Wisata BKMT Padang Pariaman di Nagari Sicincin

Kepala Semen Padang FC, Eduard Almeida mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan tim sebaik mungkin. Ia juga mengaku telah menganalisa dan mempelajari cara bermain tuan rumah, sehingga skuadnya mampu membawa pulang poin ke Padang. 

“Tentu kami telah melakukan berbagai persiapan untuk laga hari ini. Kami pastikan Semen Padang FC mampu menampilkan permainan terbaik,” ujarnya. 

Eduard mengatakan, Semen Padang FC dan Madura United saat ini berada dalam situasi yang sulit. Oleh karena itu, ia memprediksi laga nanti akan berlangsung sengit. 

“Karena kedua tim ingin merebut poin pada laga nanti. Mereka ingin poin begitu juga dengan kami. Sehingga ini bisa menjadi pertandingan yang berat bagi kedua tim. Namun kami percaya diri dan akan melakukan segalanya untuk mencuri poin dari tuan rumah,” ujarnya. 

Baca Juga  Bawaslu Kota Padang Matangkan Pengawasan Pilkada

Di sisi lain, Pelatih Madura United, Paulo Menezes mengatakan, pihaknya juga telah melakukan persiapan usai laga di Kediri, akhir pekan lalu. Skuadnya siap untuk mengamankan tiga poin dari Semen Padang FC. 

“Kami sudah memaksimal persiapan selama tiga hari terakhir dan itu cukup bagus. Kami akan bekerja dengan baik dan siap untuk memenangkan pertandingan,” ujarnya. 

Ia dan tim pelatih telah melakukan evaluasi untuk mengatasi kekurangan dan kelemahan dari laga-laga sebelumnya. Sehingga skuad nya bisa menghalangi Semen Padang FC mengemas poin dari Madura. 

“Setiap selesai pertandingan kami rutin melakukan evaluasi demi meningkatkan kualitas dan cara bermain tim,” ujarnya (*)