TANAH DATAR

Dibangun Warga di Ranah dan di Rantau, Nagari Bungo Tanjung Segera Miliki Masjid Raya Refresentatif

0
×

Dibangun Warga di Ranah dan di Rantau, Nagari Bungo Tanjung Segera Miliki Masjid Raya Refresentatif

Sebarkan artikel ini

“Terimakasih atas kerjasama dan sinergi antara warga yang di rantau dan ranah untuk membangun masjid, jaga selalu hubungan silaturrahmi ini, semoga apa yang di lakukan ini menjadi amal ibadah,” kata Wabup.

Hal senada juga disampaikan Anggota DPRD provinsi Sumbar Bukhari Dt Tuo. Dia mengucapkan terimakasih atas niat baik warga Bungo Tanjung dibuktikan dengan antusiasnya donatur untuk membangun masjid yang refresentatif tentunya akan membantu perekonomian masyarakat sekitar, apalagi ini berada di pinggir jalan lintas nasional.

Baca Juga  Bupati Tanah Datar Musnahkan Barang Bukti Narkotika di Kejari

Sementara itu, Gubernur Sumbar Mahyeldi juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada masyarakat nagari Bungo Tanjung. Apa yang dilakukan perantau ini menjadi contoh untuk daerah lainnya, walaupun di rantau tetap mengingat kampung halaman.

“Terimakasih kepada perantau yang selalu ingat kampung halaman dengan menanamkan nilai cinta nagari. Apapun yang dilakukan diawali dengan niat dan kebersamaan Insyaallah akan terlaksana, apalagi ini akan berdampak kepada perekonomian masyarakat sekitar,” ujar Gubernur.

Sebelumnya Ketua Pelaksana pembangunan masjid Baitul Makmur E Labay Sati melaporkan, masjid akan dibangun diatas lahan 5.400 M di lengkapi rumah iman dan garin, rumah singgah musafir gratis, klinik, gazebo dan bangun untuk pedagang UMKM.

Baca Juga  Tanah Datar Juara Umum Jambore Kader PKK Berprestasi Sumbar XIX/2022

“Alhamdulillah tanah seluas 5.400 M berasal dari 5 orang pewakaf sudah di bebaskan dan ditimbun. Sampai saat ini dana sudah terkumpul sebanyak Rp1,9 Milyar dan semen sebanyak 1.315 sak. Insyaallah pembangunan akan selesai selama satu tahun dengan total menghabiskan anggaran sebesar Rp7 Miliyar,” pungkasnya. (*)