OLAHRAGA

Australia VS Indonesia, Ujian Perdana bagi Patrick Kluivert

0
×

Australia VS Indonesia, Ujian Perdana bagi Patrick Kluivert

Sebarkan artikel ini
Patrick Kluivert

SYDNEY, HARIANHALUAN.ID — Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Timnas Australia pada matchday 7 Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Sydney Football Stadium, Australia, Kamis (20/3/2025) sore.

Laga ini bakal menjadi ujian perdana Skuad Garuda di bawah kepemimpinan pelatih baru, Patrick Kluivert. Saat ini Tim Garuda menempati peringkat ke-3 klasemen Grup C, dengan koleksi 6 poin.

Di sisi lain, The Socceroos julukan Timnas Australia duduk di tangga ke-2, dengan mengantongi 7 poin. Timnas Indonesia punya kans naik ke posisi 2 jika mampu memetik hasil maksimal.

Regulasi AFC menempatkan posisi 2 besar di klasemen akhir Grup C berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sementara peringkat 3 dan 4, akan meneruskan perjuangan di Kualifikasi Putaran 4.

Baca Juga  Telkom Gelar Indonesia Digital Learning - Cirebon 2025, Dukung Cakap Digital Bagi Pendidik

Dengan ini, laga nanti diprediksi akan berjalan sengit, karena kedua tim jelas mengincar kemenangan guna menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. Terlebih mengingat pertemuan kedua tim pada putaran pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada September 2024 lalu, berakhir sama kuat 0-0.

Tim tuan rumah sendiri saat ini tengah dalam tren bagus. Mereka belum terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir. The Socceroos berhasil mendulang satu kemenangan dan empat hasil imbang.

Hasil imbang pertemuan putaran pertama di Jakarta, bisa menjadi tolak ukur Australia menghadapi Indonesia. Tapi The Socceroos juga mesti waspada. Pasalnya saat ini Indonesia di bawah kendali tim kepelatihan baru pimpinan Patrick Kluivert.

Baca Juga  SB DSFA Dharmasraya Raih Runner-Up Turnamen Yeyen Tumena Cup IV

Timnas Australia terbilang cukup solid dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mereka terbukti mampu menahan imbang pengua sa di Grup C, yakni Timnas Jepang dengan skor 1-1.

The Socceroos juga bermain imbang 0-0 kontra Arab Saudi. Timnas Indonesia di bawah kendali tim pelatih baru diharapkan bisa menunjukkan performa terbaik. Hasil positif dari Sydney jelang menjadi modal penting bagi perjuangan Tim Garuda untuk lolos ke Piala Dunia 2026.