SUMBARPADANG

Besok, Wali Kota Hendri Septa Lantik Andree Algamar Jadi Sekda Padang

0
×

Besok, Wali Kota Hendri Septa Lantik Andree Algamar Jadi Sekda Padang

Sebarkan artikel ini
Andree Algamar
Andree Algamar

HARIANHALUAN.ID – Besok Senin (13/6/2022), Andree Algamar bakal dilantik menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang oleh Wali Kota Padang, Hendri Septa.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang, Arfian mengatakan, Andree dilantik setelah surat rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) hasil seleksi terbuka jabatan Sekda Padang.

“Ya, besok Wali Kota Padang, Hendri Septa melantik Andree Algamar sebagai Sekda Padang terpilih,” ujarnya, Minggu (12/6/2022).

Sementara Andree Algamar yang menjabat Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang itu mengungkapkan, siap menjalankan amanah membantu dan mewujudkan visi dan misi Wali Kota Padang.

Baca Juga  Atasi Kesemrawutan! Berikut Fasilitas Megah dari Basement Hingga Lantai 3 di Gedung Fase VII Pasar Raya Padang

“Visi dan misi Sekda tidak ada, yang ada cuma visi dan misi wali kota. Tugas Sekda membantu wali kota merealisasikan visi dan misinya tersebut,” ujarnya.

Andree Algamar mengatakan bahwa siap membantu wali kota dalam menyusun kebijakan dan mengoordinasikan perangkat daerah. Kemudian mewujudkan program-program sebagaimana yang tertuang dalam visi misi wali kota, yaitu mewujudkan masyarakat Kota Padang yang madani. (*)