PADANG

Jelajah Padang Lewat Koi Show, Lebih dari 500 Pecinta Koi Akan Kunjungi Kota Padang

0
×

Jelajah Padang Lewat Koi Show, Lebih dari 500 Pecinta Koi Akan Kunjungi Kota Padang

Sebarkan artikel ini

PADANG, HARIANHALUAN.ID- Pemerintah Kota Padang menyambut baik rencana pelaksanaan 4th Sumatera Barat Young Koi Show 2025, yang dijadwalkan berlangsung di Youth Center Padang.

Ajang berskala nasional ini diperkirakan akan menarik lebih dari 500 pecinta ikan koi dari berbagai daerah di Indonesia. Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menyatakan dukungan penuh Pemko Padang saat menerima audiensi panitia pelaksana dan komunitas koi Sumatra Barat, Jumat (16/5/2025).

“Kami menyambut baik kegiatan ini karena selaras dengan program unggulan Jelajah Padang, sekaligus menjadi ajang promosi kota. Apalagi, ini adalah event nasional yang akan dihadiri ratusan peserta dari berbagai provinsi,” ujar Maigus.

Baca Juga  Yosefriawan Jabat Plh Sekdako Padang Ditunjuk Pj Wako Andree Algamar

Ia menambahkan, Pemko siap memfasilitasi kegiatan tersebut sesuai kesepakatan, termasuk penyediaan lokasi dan dukungan promosi. Selain kontes ikan koi, acara juga akan diramaikan dengan bazar untuk menambah daya tarik bagi masyarakat.

Ketua panitia, Habiburakhman, menjelaskan bahwa ini merupakan tahun keempat penyelenggaraan Young Koi Show di Sumatera Barat. Kota Padang dipilih karena dianggap strategis dan representatif sebagai tuan rumah.

“Insya Allah kegiatan akan digelar pada Agustus atau Oktober 2025. Saat ini kami masih menyesuaikan jadwal dengan Pemko Padang, yang juga siap membantu dalam penyediaan venue dan promosi melalui papan reklame,” ujarnya.

Baca Juga  Aktivasi IKD di Kota Padang Capai 25 Persen

Habiburakhman menambahkan, tahun lalu jumlah peserta mencapai 450 orang. Tahun ini, panitia menargetkan hingga 1.000 peserta, dengan harapan event ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus daya tarik wisata baru di Kota Padang. (*)