KAB. SOLOK

Kabupaten Solok Bakal Jadi Tuan Rumah KBSS 2025

29
×

Kabupaten Solok Bakal Jadi Tuan Rumah KBSS 2025

Sebarkan artikel ini
TUAN RUMAH -- Wakil Bupati Solok, Candra dalam rapat koordinasi yang digelar di Rumah Dinas Wakil Bupati Solok, Arosuka, pada Rabu (9/7). Dalam pertemuan tersebut hadir pula Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Armen, pihak Event Organizer Bayu, serta Ketua Panitia Penyelenggara KBSS 2025, Fernandes. IST

Bayu menjelaskan bahwa area utama kegiatan akan dipusatkan di kawasan Alahan Panjang Resort yang dibagi ke dalam beberapa zona. Zona tersebut mencakup pintu masuk dan loket tiket, area parkir mobil, panggung utama, arena kontes Vespa, serta stand UMKM dan komunitas yang tersebar di area dalam.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok, Armen, turut menegaskan bahwa KBSS ke-21 akan menjadi salah satu even unggulan Kabupaten Solok sepanjang tahun 2025. Ia mengungkapkan sejumlah program pendukung yang akan digelar untuk memeriahkan suasana.

“Kami akan menginisiasi gerakan bersih lokasi bersama komunitas dan masyarakat, menyediakan doorprize menarik, serta menggelar hiburan malam spesial yang menghadirkan grup musik legendaris ‘Orkes Taman Bunga’ pada malam Sabtu, 30 Agustus,” terang Armen.

Baca Juga  Payakumbuh Masih Miliki 1000 Rumah Tak Layak Huni

Di sisi lain, Ketua Penyelenggara KBSS 2025, Fernandes, menyatakan optimismenya terhadap potensi dampak ekonomi dan sosial dari even ini. Menurutnya, keterlibatan masyarakat menjadi kunci sukses pelaksanaan kegiatan. “Kami mohon dukungan semua pihak agar KBSS ke-21 ini bisa berjalan lancar, meriah, dan bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Solok khususnya, serta Sumatera Barat umumnya,” ujarnya singkat.

Ia menambahkan, panitia juga akan melibatkan komunitas lokal dalam berbagai aspek, seperti pengelolaan parkir, distribusi logistik, keamanan lingkungan, serta penyediaan produk lokal yang akan dipasarkan selama kegiatan berlangsung.

Baca Juga  DPRD Kabupaten Solok, Paripurna DPRD KUA - PPAS 2024 Dibahas Sesuai Tahapan

Dengan semangat kolaborasi yang kuat antara komunitas scooter dan pemerintah daerah, Kabupaten Solok kini bersiap menyambut ribuan scooterist dari berbagai penjuru Sumatera. Even ini juga digadang-gadang akan membawa dampak positif bagi pelaku pariwisata, pelaku UMKM, hingga penggerak budaya lokal.

Tak hanya sebagai ajang kumpul, KBSS ke-21 diharapkan mampu menjadi ikon kegiatan komunitas kreatif yang membangkitkan geliat ekonomi serta memperkuat citra Kabupaten Solok sebagai destinasi yang ramah, sejuk, dan penuh inspirasi.(*)