PASAMAN BARAT

Kader Posyandu Nagari Salingka Muaro Diberikan Pelatihan 

0
×

Kader Posyandu Nagari Salingka Muaro Diberikan Pelatihan 

Sebarkan artikel ini
Terlihat kader kader Posyandu foto bersama setelah mengikuti pelatihan bersama tim pembina dari Kabupaten Pasaman Barat. Osniwati

“Tim Pembina Posyandu adalah mitra pemerintah di berbagai tingkatan yang berfungsi sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, dan pembina agar program Posyandu berjalan efektif namun Tim ini tidak bisa berdiri sendiri tanpa bantuan stakeholder terkait baik dari Nagari,  Kecamatan maupun Kabupaten,” jelas Gusmalini.

Ia turut memaparkan tugas utama Tim Pembina Posyandu, di antaranya memberikan arahan program, membina pengurus dan kader, mengoordinasikan kegiatan, memantau dan mengevaluasi penyelenggaraan, serta mendampingi pelaksanaan kegiatan di lapangan.

Baca Juga  Tari Pasambahan Sambut Kapolres Polres Pasaman Barat AKBP Agung Basuki

Di akhir penyampaian, Gusmalini berharap para kader dapat menginventarisasi setiap permasalahan Posyandu dan mencari solusi yang tepat. Data yang dikumpulkan pun harus akurat sesuai kondisi lapangan.

“Data yang valid akan menjadi dasar penting bagi Pemerintah Nagari, Kecamatan, hingga Kabupaten dalam menyusun kebijakan yang tepat sasaran,” pungkasnya. (*)