OPINI

Tiga Peluru Untuk Si Patai: Seabad Berlalu, Pertanyaannya Masih Sama

1
×

Tiga Peluru Untuk Si Patai: Seabad Berlalu, Pertanyaannya Masih Sama

Sebarkan artikel ini
Si Patai
Pramono (Guru Besar Kajian Manuskrip Universitas Andalas)

Bagi arsip kolonial, ia adalah rooverhoofdman ‘kepala perampok’ yang menebar teror di pedalaman. Bagi sebagian masyarakat Bovenlanden, ia adalah pemimpin yang mengisi kekosongan otoritas, membela rakyat kecil meski dengan cara keras. De Locomotief (27 Januari 1927) menutup pemberitaannya dengan kalimat: Wie niet hooren wilde, leerde voelen ‘siapa yang tak mau mendengar, akan merasakan akibatnya’.

Seabad Berlalu, Pertanyaannya Masih Sama

Hari ini, hampir seabad sejak tiga peluru itu, pertanyaan yang sama tetap bergema: siapa yang berhak menentukan label pahlawan atau penjahat? Narasi tentang seseorang bisa berubah drastis tergantung siapa yang bercerita, media apa yang digunakan, dan kepentingan siapa yang bermain di belakangnya.

Baca Juga  Peran Media Informasi di Era Digital: Menjaga Etika dan Objektivitas dalam Penyampaian Aspirasi Publik

Pada 1927, citra Si Patai dibentuk oleh halaman-halaman koran kolonial. Di era digital sekarang, persepsi publik dibentuk dalam hitungan detik oleh unggahan media sosial, video pendek, atau tajuk berita daring. Dalam dua zaman yang berbeda, satu hal tetap sama: garis antara “pejuang” dan “pengacau” sering kali bukan ditentukan oleh perbuatan semata, melainkan oleh cerita yang paling keras disuarakan.

Si Patai memilih mati di medan tempur, bukan di meja perundingan. Ia terkubur tanpa tanda, tetapi namanya tetap hidup sebagai peringatan bahwa di wilayah yang terpinggirkan, kekosongan kekuasaan akan selalu melahirkan pemimpin. Dan pemimpin itu, di mata sejarah, bisa menjadi legenda atau momok, tergantung siapa yang menulisnya. (*)

Baca Juga  Sedekah jadi Lebih Mudah dengan Nagari Digital Masjid

Oleh: Pramono (Guru Besar Kajian Manuskrip Universitas Andalas)