PADANG PARIAMAN

Batang Aie Kampuang Koto Tarik Perhatian Kemenparekraf RI

0
×

Batang Aie Kampuang Koto Tarik Perhatian Kemenparekraf RI

Sebarkan artikel ini
Rombongan Kemenparekraf RI meninjau Objek Wisata Batang Aie Kampuang Koto, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam, Padang Pariaman, Selasa (30/9). IST

PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID — Pesona alam Batang Aie Kampuang Koto di Kecamatan 2×11 Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, kian mencuri perhatian setelah viral di media sosial.

Popularitasnya bahkan menarik kunjungan rombongan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara, Nailis Sa’adah, pada Selasa (30/9),

Rombongan Kemenparekraf yang beranggotakan analis pariwisata, pelaku travel agent, perwakilan media nasional, hingga key opinion leader (KOL), disambut hangat oleh Plt. Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Padang Pariaman, Alfiardi, S.T., M.T., bersama jajaran pemerintah nagari serta masyarakat setempat.

Baca Juga  Kepala Staf Kepresidenan Tinjau Lokasi Bencana Alam di Padang Pariaman

Melalui kunjungan tersebut, Nailis Sa’adah menegaskan bahwa Batang Aie memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai destinasi unggulan di Sumatera Barat. Ia mendorong pemerintah daerah bersama masyarakat segera membentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) sebagai wadah untuk menjaga kebersihan, mengelola fasilitas, sekaligus memastikan keberlanjutan kawasan wisata tersebut.

“Potensinya luar biasa, tinggal bagaimana kita mengelolanya dengan baik. Jika didukung promosi dan pengelolaan yang tepat, Batang Aie berpeluang besar menjadi magnet wisata hingga tingkat nasional,” ujar Nailis Sa’adah.

Baca Juga  Bhakti TNI AU ke-78 di Padang Pariaman, Gelar Khitanan Massal dan Gerakan Kebugaran Jasmani

Sementara itu, Plt. Kepala Disparpora Padang Pariaman, Alfiardi, menyambut baik dukungan Kemenparekraf. Ia menyebut kehadiran rombongan tersebut menjadi dorongan besar bagi pemerintah daerah untuk mengembangkan Batang Aie sebagai ikon wisata baru di Padang Pariaman.

Objek wisata Batang Aie menawarkan panorama alami dengan aliran air jernih yang mengalir di sela bebatuan, berpadu dengan rimbunnya pepohonan di sekitarnya. Keasrian dan suasana tenang menjadikan kawasan ini mulai digemari wisatawan, khususnya mereka yang mencari keteduhan dan keindahan alam.