NASIONAL

Indonesia Kalahkan Filipina pada Laga Perdana Piala Suhandinata

1
×

Indonesia Kalahkan Filipina pada Laga Perdana Piala Suhandinata

Sebarkan artikel ini

“Tadi sempat tertinggal satu angka, tapi kami berprinsip tidak boleh kalah. Kami harus bisa bangkit dan menjauhkan poin lawan,” ujar Mubarok.

“Sekarang sudah tidak setegang di Asia Junior 2025 kemarin, kami lebih percaya diri dan siap tampil konsisten,” timpal Edsel.

Pelatih tunggal putra Wiempie Mahardi menilai para pemain masih perlu beradaptasi dengan sistem baru yang hanya menggunakan skor sembilan poin per gim.

“Awalnya memang ada rasa tegang, tapi Zaki dan Richie mampu keluar dari tekanan dan bermain dengan baik,” ujarnya.

Baca Juga  Jambore Nasional Relawan Muhammadiyah, Kepala BNPB : Kolaborasi Lintas Sektor Adalah Kunci Keberhasilan

Wiempie mengingatkan tim tetap fokus di fase grup karena hanya juara grup yang lolos ke perempat final.

“Kemenangan hari ini menjadi modal berharga untuk laga berikutnya melawan Slovenia. Kami harus tetap fokus, terutama di sektor tunggal putra,” katanya.

Indonesia berada di Grup F bersama Filipina, Slovenia, dan Hong Kong. Menurut Wiempie, kekompakan tim menjadi modal utama dalam menjalani turnamen ini.

“Sebelum berangkat para atlet sempat mengikuti sesi team building dan kelas bersama psikolog. Itu sangat membantu saat bertanding,” ujar Wiempie. (*)

Baca Juga  BNPB Salurkan Bantuan 40 Ton Kemenko Perekonomian untuk Korban Bencana Tiga Wilayah