UTAMA

Antisipasi “Bencana Pariwisata” Terus Berulang, ASITA Minta Pemprov Sumbar Bentuk Satgas

0
×

Antisipasi “Bencana Pariwisata” Terus Berulang, ASITA Minta Pemprov Sumbar Bentuk Satgas

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah menerima audiensi Ketua DPD ASITA Sumbar, Darmawi beserta jajaran di Istana Gubernur, Senin (13/10). IST

“Atas nama pribadi dan Pemprov Sumbar, saya turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah ini. Semoga almarhumah mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” ujar Mahyeldi.

Mahyeldi menegaskan, kejadian ini harus menjadi peringatan bagi seluruh kepala daerah di Sumbar agar memperketat pengawasan terhadap usaha jasa penginapan, baik hotel, wisma, homestay, hingga tenda glamping yang bersifat komersial. Ia meminta bupati dan wali kota untuk menjadikan peristiwa ini sebagai bahan evaluasi untuk memperkuat aspek keamanan dan keselamatan wisatawan.

Baca Juga  Hingga Hari ke Sembilan, Belum Ada yang Mendaftar sebagai Bacaleg DPRD Padang

“Ini penting menjadi perhatian. Setiap usaha penginapan harus benar-benar memenuhi standar keamanan dan perizinan sesuai ketentuan. Keselamatan pengunjung adalah hal utama,” tutur Mahyeldi.

Mahyeldi menambahkan, Pemprov Sumbar terus berkomitmen memperkuat tata kelola sektor pariwisata yang aman dan berkelanjutan. Ia menilai, keselamatan wisatawan merupakan bagian penting dari citra dan kenyamanan destinasi wisata Sumbar. “Sumbar dikenal sebagai salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Oleh karena itu, seluruh pelaku usaha pariwisata, termasuk penginapan, wajib menjadikan keamanan dan keselamatan tamu sebagai prioritas. Ini tanggung jawab kita bersama,” ujar Mahyeldi. (*)

Baca Juga  Benarkah Operasional PDAM Baso Terganggu Gegara Listrik Sering Mati? Ini Klarifikasi PLN Sumbar