SUMBAR

Dewan Komisaris Pertamina Tinjau Kesiapan Satgas Nataru di Sumbar

1
×

Dewan Komisaris Pertamina Tinjau Kesiapan Satgas Nataru di Sumbar

Sebarkan artikel ini

Kehadiran Serambi MyPertamina menjadi bagian dari upaya Pertamina dalam memberikan kenyamanan dan pengalaman positif bagi masyarakat selama melakukan perjalanan.

Dewan Komisaris Independen PT Pertamina (Persero), Condro Kirono, menyampaikan bahwa kehadiran Serambi MyPertamina mencerminkan komitmen Pertamina dalam menghadirkan layanan yang berorientasi pada kenyamanan pelanggan, di samping menjaga keandalan pasokan energi.

“Melalui Serambi MyPertamina, kami ingin memberikan nilai tambah bagi masyarakat yang melakukan perjalanan selama libur Natal dan Tahun Baru. Berbagai fasilitas kami siapkan untuk mendukung kenyamanan dan pengalaman perjalanan yang lebih baik,” ujar Condro Kirono.

Baca Juga  Polda Kerahkan K-9 Lacak Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan

Sementara itu, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara, Sunardi, menyampaikan bahwa Pertamina Patra Niaga memastikan seluruh titik layanan, mulai dari terminal BBM, SPBU, hingga layanan Serambi MyPertamina di bandara, beroperasi optimal selama masa Satgas Nataru.

“Kami memastikan seluruh fasilitas dan layanan energi berjalan dengan baik selama periode Natal dan Tahun Baru. Tidak hanya dari sisi ketersediaan pasokan, tetapi juga kualitas layanan kepada masyarakat, agar kebutuhan energi dan kenyamanan pelanggan dapat terpenuhi secara optimal,” jelas Sunardi.

Baca Juga  400 Personel Yonif 133/Yudha Sakti Siap Emban Misi Mulia ke Papua Barat

Melalui pelaksanaan Satgas Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan energi yang aman, andal, dan berkelanjutan, sekaligus memastikan pengalaman layanan terbaik bagi masyarakat di tengah meningkatnya aktivitas dan mobilitas selama libur akhir tahun. (*)