Bupati juga berharap kepada pemerintah pusat melalui Komisi VI DPR RI untuk bisa menambahkan kuata 100 huntara lagi di dua lokasi daerah Kabupaten Padang Pariaman.
“Fasilitas lengkap untuk pengungsi setelah pembangunan fisik rampung, Nindya Karya akan segera melakukan pengadaan fasilitas pengisi rumah. Setiap unit akan dilengkapi kasur, kipas angin dan lemari,” ucapnya.
Fasilitas pendukung di lokasi ini juga dibangun lengkap untuk menjamin kenyamanan pengungsi. Selain 40 unit rumah, tersedia delapan unit toilet, dua dapur umum, serta tempat cuci dan jemuran memadai.
“Terdapat juga fasilitas umum berupa ruang komunal berukuran 4×8 meter yang dapat digunakan untuk pertemuan warga. Kebutuhan dasar lainnya, seperti listrik PLN dengan daya 900 watt per unit serta jaringan Wi-Fi. Kawasan ini juga menyediakan fasilitas umum luas yang dapat dimanfaatkan warga untuk kegiatan olahraga, seperti lapangan sepak bola mini maupun lapangan badminton,” tuturnya. (*)






