PENDIDIKAN

Workshop Ebook Bersama Master Shiro Dorong Lahirnya Penulis Digital di Padang

12
×

Workshop Ebook Bersama Master Shiro Dorong Lahirnya Penulis Digital di Padang

Sebarkan artikel ini
filter: 0; fileterIntensity: 0.0; filterMask: 0; brp_mask:0; brp_del_th:null; brp_del_sen:null; delta:null; module: photo;hw-remosaic: false;touch: (-1.0, -1.0);sceneMode: 3145728;cct_value: 0;AI_Scene: (-1, -1);aec_lux: 0.0;aec_lux_index: 0;albedo: ;confidence: ;motionLevel: -1;weatherinfo: null;temperature: 45;

PADANG, HARIANHALUAN.ID — Ebook Workshop & Meeting bertajuk “Strategi Menjadi Penulis dan Pengusaha Ebook” bersama Master Shiro sukses digelar, Sabtu (31/1/2026), bertempat di Hotel UNP Padang, pukul 08.00–12.00 WIB.

Dalam workshop tersebut, Master Shiro membagikan berbagai strategi dan teknik menulis ebook yang efektif dan layak jual, mulai dari menggali ide, proses penulisan, hingga cara memasarkan ebook agar menghasilkan pendapatan. Kegiatan juga diisi dengan sesi diskusi dan berbagi pengalaman secara interaktif bersama peserta.

“Kegiatan ini bertujuan memberikan motivasi dan dorongan kepada masyarakat Padang, khususnya siswa, mahasiswa, guru, dan dosen, agar mampu beradaptasi dengan perkembangan dunia kepenulisan digital serta melihat menulis sebagai peluang usaha yang menjanjikan,” kata Master Shiro yang juga merupakan Founder dari MSGA SDN BHD.

Workshop ini diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari penulis pemula, guru, dosen, siswa, dan mahasiswa. Sebagian besar peserta mengaku belum menjadi penulis, sehingga kegiatan ini menjadi langkah awal untuk menumbuhkan kepercayaan diri dan semangat berkarya di dunia digital.

Penyelenggara menekankan bahwa dunia penerbitan telah mengalami perubahan besar Kota-kota seperti Jakarta bahkan negara tetangga seperti Singapura sudah lebih dahulu maju dalam industri ebook. Oleh karena itu, Padang diharapkan tidak tertinggal dan kembali menjadi titik awal kebangkitan kepenulisan di era digital.

Selain workshop, peserta juga diperkenalkan pada program Penulis Residen (Outer Writer) dengan biaya Rp3.900.000. Program ini mencakup pelatihan menulis lanjutan, akses unggah karya, serta dukungan pemasaran ebook.

“Program ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh para peserta untuk mulai membangun karier sebagai penulis dan pengusaha ebook,” ujar Master Shiro. (h/yes)