UTAMA

Membunuh Scabies dengan Garam, Apakah Efektif?

1
×

Membunuh Scabies dengan Garam, Apakah Efektif?

Sebarkan artikel ini

Jika rasa gatal dan ruam sudah sangat parah, lalu Anda terus menggaruk kulit Anda terus menerus, hal ini dapat menyebabkan penyakit baru seperti infeksi dan rasa gatal yang semakin parah. Kulit akan menjadi kering dan bisa menimbulkan luka koreng pada kulit. Tentunya, Anda tidak ingin hal ini terjadi pada Anda, bukan?

Penanganan Awal Pada Scabies

Penyakit Scabies pada dasarnya tidak berbahaya. Namun, penyakit ini mudah menular jika ada kontak langsung dan penggunaan alat-alat rumah bersama. Tungau dapat dengan mudah berpindah tempat dan berkembang biak di tempat baru, terutama kulit manusia sebagai inangnya.

Jika Anda tinggal atau bersentuhan langsung dengan penderita penyakit Scabies, ada baiknya untuk tidak menggunakan alat bersamaan dan memisahkan alat-alat makan, mandi, dan sebagainya. Kontak langsung seperti berjabat tangan, berhubungan seks, pelukan, dan sebagainya juga meningkatkan penularan Scabies. Maka, Anda bisa meminimalisir kontak langsung dengan mereka.

Baca Juga  Sumbar Bertekad Jadi Lumbung Padi dan Jagung

Selain itu, penyakit ini juga dapat menyerang hewan seperti anjing dan kucing. Penyakit ini diakibatkan oleh kutu hewan. Namun, kutu hewan ini berbeda jenis dengan tungau penyebab Scabies pada manusia. Sehingga, Scabies yang ada pada hewan dapat menular pada manusia, namun tidak akan bereproduksi dan tidak akan menyebabkan penyakit.

Mengobati Scabies

Scabies merupakan penyakit yang bisa sembuh dengan sendirinya dan tidak terlalu membahayakan. Namun, jika gejala gatal dan ruam sudah sangat parah dan mengganggu aktivitas sehari-hari, ada baiknya untuk pergi ke klinik atau konsultasikan kepada dokter untuk kemudian diberi penanganan lebih lanjut. Dokter biasanya akan meresepkan salep anti tungau yang dapat Anda gunakan untuk diolesi di bagian tubuh yang gatal-gatal.

Baca Juga  Kapolda Sumbar Nyatakan Misa Natal 2024 Berjalan Lancar

Biasanya, dokter akan memberi beberapa salep dan obat berikut ini:

  • Krim permethrin
  • Ivermectin
  • Crotamiton

Dosis dan lama pemakaian obat ini perlu disesuaikan sesuai dengan anjuran dokter. Anda juga dapat mencoba untuk membuat kulit Anda lebih sejuk dengan menggunakan lotion untuk badan atau mengolesnya dengan lidah buaya. Cara ini juga dapat menenangkan kulit Anda, sehingga rasa gatal dari penyakit Scabies akibat tungau ini bisa sedikit diredakan.