WEBTORIAL

Samakan Mindset dan Standar Pelayanan, Bank Nagari Tuan Rumah Raker Forum Service BPDSI

0
×

Samakan Mindset dan Standar Pelayanan, Bank Nagari Tuan Rumah Raker Forum Service BPDSI

Sebarkan artikel ini
Bank Nagari
Direktur Utama Bank Nagari, Muhamad Irsyad dan Direktur Eksekutif Asbanda Wimran Ismaun beserta peserta Raker Forum Service BPDSI pada Kamis hingga Jumat (18-19/8/2022) di Hotel Santika Padang. Afrianita

“Kini kita sudah berada di dunia digital. Kita jangan berharap orang datang ke bank, sekarang orang tak bangga lagi datang ke bank karena itu layani mereka bahasa digital,” katanya.

Dikatakannya lagi, bicara tentang servis maka bicara tentang inovasi digital. Kalau teknologi lemah, maka pasti tertinggal. Oleh karena itu, tidak zamannya lagi bersifat tradisonal, tapi BPD mesti melek digital.

“Dengan adanya forum servis ini mudah-mudahan ada kesatuan pandangan tentang perkembangan teknologi BPD ke depan. Persaingan memang berat dengan bank BUMN, tapi kalau teknologi kita kuat, BPD bisa melesat,” katanya.

Baca Juga  Bukti Keberpihakan Gubernur Mahyeldi, Ribuan Nelayan Sumbar Kini Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan

Ia mengatakan, terbukti Bank Nagari dengan peningkatan teknologi, feebase income-nya langsung melonjak menjadi Rp2,4 miliar, biaya teknologi hanya Rp1,4 miliar jadi sudah untung Rp1 miliar.

“Teknologi membuat kita menguasai keuntungan, tujuan bank pasti cari untung, pertama tentu untuk kesejahteraan karyawan kemudian pemilik dengan pembayaran deviden,” ujarnya lagi.

Menurut Irsyad, latar belakang diadakannya Forum Service BPDSI ini yaitu untuk menyamakan mindset sesama BPD bahwa tidak ada BPD yang lebih baik, sehingga persaingan antar sesama BPD tidak terjadi.

Baca Juga  Terisi Hampir 50 Persen, SDB di Bank Nagari Cabang Lubuk Basung Banyak Peminat