SUMBARPADANG

DPRD Sumbar Donizar Minta Pemerintah Serius Terapkan Kewajiban Wajib Vaksinasi Booster

1
×

DPRD Sumbar Donizar Minta Pemerintah Serius Terapkan Kewajiban Wajib Vaksinasi Booster

Sebarkan artikel ini
vaksin

HARIANHALUAN.ID – Wakil Ketua Komisi V DPRD Sumbar dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Donizar mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol Covid-19, meski pertambahan kasus Covid-19 sudah terbilang melandai.

Donizar menyampaikan, masyarakat masih perlu menerapkan protokol kesehatan. Minimal pada saat berada di tempat-tempat umum dan keramaian. Sebab, menurutnya hingga saat ini wabah pandemi Covid-19 belum benar-benar dinyatakan sudah berakhir.

“Jadi untuk penerapan protokol kesehatan, saya kira masih penting dan perlu untuk diterapkan. Meski saat ini perhatian publik maupun media terhadap Covid-19 sudah berkurang, namun bukan berarti bahwa wabah ini sudah menghilang atau berakhir,” ujarnya.

Baca Juga  DPRD Payakumbuh Dorong RSUD Adnan WD Berinovasi ke Sistem Elektronik

Tokoh muda asal Kabupaten Pasaman itu juga menyampaikan bahwa dirinya mendukung penuh pemberlakuan kewajiban vaksinasi Covid-19 ketiga atau booster bagi pelaku perjalanan darat, laut maupun udara oleh pemerintah.

Diberlakukannya aturan tersebut, kata Donizar, bertujuan untuk mencegah laju penularan Covid-19 yang dikhawatirkan menyebar melalui mobilitas penduduk dari suatu wilayah ke daerah lainnya.

“Kewajiban vaksinasi booster bagi pelaku perjalanan ini memang masih diperlukan untuk diberlakukan. Apalagi sejauh ini pandemi Covid-19 belum benar-benar dinyatakan berakhir oleh pemerintah Indonesia maupun dunia,” ucapnya.

Baca Juga  Nagari Minangkabau Gelar Musrenbang RPJM 2023 - 2029