SUMBAR

1.110 Dhuafa Terima Paket Sembako dan Santunan dari YBM PLN UIW Sumatera Barat

3
×

1.110 Dhuafa Terima Paket Sembako dan Santunan dari YBM PLN UIW Sumatera Barat

Sebarkan artikel ini

Para penerima bantuan menyambut baik santunan yang diberikan YBM PLN. Hal itu terlihat dari raut wajah penuh haru dari Rizky, salah satu perwakilan penerima bantuan, yang juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PLN.

“Hari ini kami merasa senang sekali atas perhatian dan bantuan yang diberikan PLN kepada kami. Kami juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk PLN. Semoga PLN selalu dapat memberikan layanan terbaik,” ungkap Rizky.

Yulia, salah seorang TAD PLN juga memberikan apresiasi kepada YBM PLN UIW Sumbar.

Baca Juga  LBH Padang Menangkan Gugatan Sengketa Informasi, Inspektorat Diperintahkan Segera Buka LHP Dugaan Korupsi di Bapenda Sumbar

“Semoga apa yang diberikan kepada kami dapat menjadi amal jariyah bagi bapak/ibu semua dan tentunya ini sangat bermanfaat bagi kami, kami mengucapkan banyak terima kasih” ujar Yulia

Ketua YBM PLN UIW Sumbar Afriman yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan komitmen PLN untuk terus peduli terhadap lingkungan sekitar.

“Penyaluran bantuan YBM terhadap masyarakat yang membutuhkan merupakan bentuk kepedulian dan bakti sosial PLN kepada masyarakat, semoga dengan adanya program YBM bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat untuk masyarakat yang menerima,” imbuhnya. (*)

Baca Juga  Kapolda Sumbar Resmikan dan Show of Force Tampilan Baru Kendaraan Lantas