OLAHRAGA

Dana Kurang dari 40 Persen, KONI Dharmasraya Gelar Rakor Hadapi Porprov 2023

0
×

Dana Kurang dari 40 Persen, KONI Dharmasraya Gelar Rakor Hadapi Porprov 2023

Sebarkan artikel ini
KONI Dharmasraya
Rakor KONI Dharmasraya dalam rangka menghadapi Porprov 2023 mendatang. IST

HARIANHALUAN.ID – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Dharmasraya melaksanakan rapat koordinasi (rakor), dalam rangka menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2023 mendatang.

Rakor yang digelar pada Selasa (15/11/2022) di salah satu kafe di Koto Baru dihadiri oleh pengurus harian dan ketua bidang.

Pada rakor yang dipimpin Ketua KONI Dharmasraya, Eri Antoni Dt Tumanggung didampingi Sekretaris Umum Najib Naser, membahas singkronisasi jumlah anggaran yang sudah disahkan DPRD sebesar Rp4 miliar dengan jumlah kontingen yang akan diberangkatkan, dimana dalam kontingen itu adalah atlet, pelatih, official, serta panitia kontingen.

Baca Juga  Atlet Senam Dharmasraya Terima Bantuan dari KONI

Untuk itu, kata politisi PAN ini, dibentuk tim evaluasi yang akan menentukan cabor dan atlet yang akan dikirim pada ajang porprov nantinya, dimana tim yang akan diberi surat tugas adalah bidang binpres, bidang litbang dan bidang pengumpulan data.

Setelah itu, maka dievaluasi kembali mana yang perlu dikurangi dan mana yang perlu ditambah. “Secara teknis yang tahu adalah cabor,” ujar mantan anggota DPRD Dharmasraya ini.

Intinya, kata Eri Antoni Dt Tumanggung yang diamini Najib Naser, jumlah kontingen pasti berkurang dari porprov sebelumnya, karena dihukum oleh dana yang juga berkurang 40 persen. “Sudah dipastikan jumlah cabor, jumlah atlet, jumlah official, serta jumlah panitia kontingen akan berkurang,” ucapnya.

Baca Juga  Nevi Zuairina Tolak Permohonan Guru Senam, Upaya Atlet Sumatera Barat Capai Peringkat 6 Terhalang

Begitu pula, katanya, jumlah medali dua kali porprov sebelumnya juga akan menjadi bahan evaluasi tim, ditambah poin-poin lainnya yang akan menjadi bahan pertimbangan.