UTAMA

Bhabinkamtibmas Polsek Banawa Sambang Duka Warganya, Sekaligus Mengantar Jenazah ke Makam

1
×

Bhabinkamtibmas Polsek Banawa Sambang Duka Warganya, Sekaligus Mengantar Jenazah ke Makam

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN.ID – Ketika ada masyarakat yang meninggal dunia, semua pasti turut berduka cita dan melakukan takziah untuk menyatakan belasungkawa mendalam.

Ini yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Banawa, Bripka Azam di RW 02 RT 02, Kelurahan Labuan Bajo, Kecamatan Banawa, Minggu (27/11/2022).

Sewaktu mendengar ada warga binaannya meninggal dunia, Bhabinkamtibmas Bripka Azam langsung bergegas untuk melayat atau bertakziah bersama warga masyarakat lainnya.

Tampak Bhabinkamtibmas Kelurahan Labuan Bajo bersama masyarakat ikut memanggul keranda jenazah almarhum secara bergantian menuju pemakaman umum.

Baca Juga  BLUD Agro Harus Jadi Stabilisasi Harga Komoditas Pertanian Sumbar

Bripka Azam mengatakan, ini dilakukan semata mata untuk wujudkan empati dan duka cita mendalam atas kepergian almarhuma. “Semoga kedatangan kami untuk melayat bisa menghibur keluarga yang ditinggalkan dan tabah,” ujarnya.

Sementara dikonfirmasi terpisah Kapolsek Banawa, Iptu Yulita Cheny Badar membenarkan apa yang telah dilakukan Bhabinkamtibmasnya, yakni melaksanakan melayat warga binaannya ketika meninggal dunia wajib dilaksanakan. Ini bukti bahwa Bhabinkamtibmas peduli dan punya jiwa sosial yang tinggi dengan warganya yang meninggal.

Baca Juga  Bhabinkamtibmas Nagari Tepi Selo Selalu Turun Bantu Masyarakat

”Semoga almarhuma diampuni segala kesalahan dan diterima amal kebaikannya oleh Tuhan Yang Maha Esa (Allah Subhanahu Wata’ala), serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan,” tutur Kapolsek. (*)