UTAMA

Anggota DPR RI dan BKKBN Sosialisasikan Program Bangga Kencana dan Pencegahan Stunting

4
×

Anggota DPR RI dan BKKBN Sosialisasikan Program Bangga Kencana dan Pencegahan Stunting

Sebarkan artikel ini
BKKBN
Anggota Komisi IX DPR RI, Saleh Partaonan Daulay bersama BKKBN foto bersama usai sosialisasi program Bangga Kencana dan Pencegahan Stunting. IST

HARIANHALUAN.ID – Anggota Komisi IX DPR RI, Saleh Partaonan Daulay bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) pusat dan daerah, menegaskan akan selalu hadir di tengah masyarakat dalam rangka menyosialisasikan program Bangga Kencana dan Pencegahan Stunting.

Hal itu disampaikannya dalam kegiatan bersama mitra BKKBN kepada awak media, Selasa (6/12/2022). Menurutnya, pihaknya bersama BKKBN akan gencar dalam menuntaskan persoalan stunting.

“Karena keluarga yang berkualitas sangat penting, agar Indonesia kedepannya terbebas dari stunting. Kita tuntaskan bahkan perlunya pembekalan pemahaman mengenai ketahanan pangan supaya gizi tetap terjaga,” ucapnya.

Baca Juga  BPKH Serahkan Rp350 Juta untuk Masyarakat Terdampak Galodo Tanah Datar

Menurutnya, generasi remaja perlu dibekali pemahaman sebelum menikah, yang sudah menikah perlu dibekali dalam penyiapan kehamilan, yang memiliki anak perlu dibekali juga pemahaman.

Stunting ini harus kita perhatikan sumbernya dari hulu sampai hilir, siklus kehidupan inilah yang nantinya mempengaruhi stunting dimulai dari dalam kandungan sampai menginjak lansia,” ujarnya.

Ia mengatakan, semua pihak memiliki keterlibatan dan memiliki peran penting, makanya perlu kolaborasi bersama-sama demi terwujudnya generasi emas yang memiliki daya saing dengan negara lain jika memiliki SDM yang berkualitas.

Baca Juga  Korban Meninggal Dunia Akibat Bencana Hidrometeorologi di Aceh, Sumut dan Sumbar Menjadi 442 Jiwa