PENDIDIKAN

Kepala Kankemenag Padang : Tak Ada Alasan Tidak Berprestasi

0
×

Kepala Kankemenag Padang : Tak Ada Alasan Tidak Berprestasi

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN. Id – Berada di Kota Padang  Ibu Kota Provinsi Sumatera Barat, semuanya serba dekat, serba mudah, serba ada tidak ada hambatan, semuanya mudah diakses, mudah untuk dikomunikasikan, dikoordinasikan, dan dikolaborasikan. Maka tidak ada alasan untuk tidak berprestasi. 

“Raihlah prestasi kolektif madrasah, maju bersama dan saling melengkapi, ” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Padang H. Edy Oktafiandi saat memberikan motivasi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) di aula kantor tersebut Kamis (15/12/22).

Hadir Kepala Sub Bagian Tata Usaha Zulfahmi, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Farhan Furqani. 

Baca Juga  Dosen PNP Beri Pelatihan Survey Pemetaan dengan GPS Geodetik Untuk Guru SMKN 5 Padang

Kegiatan digelar Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah  Kemenag Sumbar berkolaborasi dengan Kankemenag Padang dengan peserta terdiri pengawas madrasah, kepala madrasah, perwakilan wakil kepala madrasah, perwakilan guru dan tenaga kependidikan. 

Pembinaan GTK diberikan dua narasumber Amrizal Subkor Guru Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sumbar dan Ahmad Asdi, M.Pd Fasilitator Provinsi yang juga Kepala MAN 2 Pesisir Selatan dan dipandu oleh Kasi Penmas.

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka meningkatkan Profesionalisme Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) madrasah di Kota Padang.

Kakankemenag Padang menantang kepala madrasah dan GTK untuk memacu prestasi madrasah baik itu prestasi kepala, guru, siswa, maupun lembaga.

Baca Juga  Komisi X DPR Minta Sistem Zonasi Penerimaan Siswa Baru Dicabut

“Pengembangan dan kemajuan akademik non akademik, kurikuler ko kurikuler dan ektrakurikuler harus berjalan beriringan” pinta Edy.

Dikemukan Edy puncak  prestasi Madrasah Aliyah akan dilihat dari seberapa banyak menggolkan siswanya ke perguruan tinggi pavorit dalam  negeri dan luar negeri. Untuk tingkat MTs seberapa banyak jumlah siswanya yang diterima di MAN IC, MAN Koto Baru, MAK, SMA/SMK dan sederajat bermutu tinggi dan pavorit. Begitu juga untuk tingkat MI. (aye)