PERISTIWA

Satu Unit Bus ALS Terbakar di Palupuah

1
×

Satu Unit Bus ALS Terbakar di Palupuah

Sebarkan artikel ini

AGAM, HARIANHALUAN.ID – Satu unit bus Antar Lintas Sumatera (ALS)  Nomor Polisi (Nopol) BK 7285 LD terbakar di Jalan Raya Bateh Rumbang Palupuh KM 37 Nagari Nan Limo Kec. Palupuh Kabupaten Agam, Senin (13/3) sekitar pukul 06,00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian diperkirakan sekitar Rp1,75 miliar.

Bus yang malang tersebut dikemudikan, Safaruddin Lubis (45) beralamat di Jalan Bromo Ujung GG Mesjid Al Hidayah No 2 Binjai Sumatera Utara.

Kasat Lantas Polresta Bukittinggi, AKP. Ghanda Novidiningrat mengatakan, kejadian berawal ketika bus ALS Jurusan Medan – Jakarta berangkat dari Pull Medan pada Minggu tanggal 12 Maret 2023 sekitar pukul 08.00 WIb.

Baca Juga  Pedagang Emas di Pasar Sungai Geringging Dirampok, Satu Korban Terkena Tembakan

Bus membawa penumpang 16 orang dan ditambah 3 orang  kru dan 1 orang sopir. Sesampai di Tempat Kejadian Perkara (TKP) sekitar pukul 06.00 WIB, bus mogok dan mesinnya mati.

“Kemudian sopir turun dari bus dan memeriksa mesin bus yang berada di belakang bus.  Sopir melihat di dalam sudah mulai menjalar dan kemudian sopir An. Saparuddin Lubis  membakar bus,” kata Ghanda.

Kemudian jelasnya, sopir menyuruh  penumpang yang ada di dalam bus untuk turun dan menyelamatkan diri. Tak berapa lama api sudah mulai menjalar keseluruh bagian mobil dengan kerusakan 100 persen. Karena kejadiannya begitu cepat sehingga tidak ada barang penumpang yang bisa diselamatkan.

Baca Juga  Dijanjikan Kerja di Restoran di Malaysia, Dua Warga Sijunjung Malah Jadi Korban TPPO

Api berhasil dipadamkan dengan bantuan 4 unit mobil pemadam kebakaran dari Bukittinggi dan Kab. Agam. Atas kejadian tersebut, arus lalu lintas Bukittinggi Pasaman mengalami kemacetan.(ril).