PENDIDIKAN

Masyarakat Pesisir Selatan Puji Program Pronasa

0
×

Masyarakat Pesisir Selatan Puji Program Pronasa

Sebarkan artikel ini
Kepala Seksi Guru dan Tenaga Pendidikan Sekolah Dasar Disdikbud Pessel, Jimny Nico, MPd
Kepala Seksi Guru dan Tenaga Pendidikan Sekolah Dasar Disdikbud Pessel, Jimny Nico, MPd

HARIANHALUAN.ID – Kepala Seksi Guru dan Tenaga Pendidikan Sekolah Dasar Disdikbud Pessel, Jimny Nico mengatakan pronasa telah mendapatkan tempat di hati masyarakat.

Selain itu, pronasa ini telah dapat pujian dari masyarakat, sebab benar-benar membawa perubahan pada sikap anak-anak didik dan guru-guru yang menjadi mentornya, juga ikut melaksanakan salat Subuh hingga Isya berjemaah di masjid dan musala.

“Jika ada ditemukan dan kekurangan dalam pelaksanaan program pesantren kilat dengan aplikasi pronasa ini, itu pasti ada, namun akan diperbaiki dengan berjalannya waktu. Semua akan berubah, karena kita ingin menjadi lebih baik lagi dibidang pengetahuan agama Islam dan ilmu pengetahuan teknologi lainnya. Kejarlah akhirat, maka dunia akan ada dalam genggaman kita,” ujarnya, Senin (3/4/2023).

Baca Juga  Diketuai Sesri Erliyanti dari SMK Kesehatan Genus, MGMP Asisten Keperawatan Sumbar Terbentuk

Ditambahkannya, semua pihak perlu memberikan saran. Jaga anak-anak usia sekolah tetap belajar dan memiliki ilmu pengetahuan agama Islam yang tinggi, serta memahaminya dalam praktek sehari-hari dalam masyarakat. (*)