KAMPUS

Sembilan Santriwati Thawalib Padang Panjang Terima Beasiswa Kuliah di Unida Gontor

6
×

Sembilan Santriwati Thawalib Padang Panjang Terima Beasiswa Kuliah di Unida Gontor

Sebarkan artikel ini

Pada saat acara pelepasan, Saiful Amin berpesan kepada santriwati untuk bertekad melanjutkan kuliah di Unida sebaik mungkin, sehingga bisa menyelesaikan kuliah tepat waktu, serta menimba berbagai pengetahuan dan pengalaman selama di Unida Gontor. Hal ini agar para santriwati mendapatkan pengetahuan yang lebih dan nantinya bermanfaat, baik bagi diri sendiri maupun ketika kembali ke Perguruan Thawalib setelah tamat kuliah.

Kemudian, kepada wali santri atau orang tua, Saiful Amin meminta agar terus menerus memberikan dukungan dan berdoa agar putri mereka dapat melaksanakan perkuliahan di Ngawi, Jawa Timur dengan baik dan lancar.

Baca Juga  Iluni FKUI Selenggarakan KEDOKTERUN 2025 Charity Run for Cianjur, Langkah Nyata Pulihkan Harapan melalui Semangat Kesehatan dan Solidaritas

Program Beasiswa

Bendahara Yayasan Thawalib H Fauzan mengatakan, salah satu program Yayasan Thawalib saat ini adalah memberikan beasiswa kepada santri/santriwati lulusan Thawalib untuk kuliah.

“Program beasiswa ini bersifat ikatan dinas, yakni selama kuliah berbagai biaya perkuliahan ditanggung sepenuhnya oleh Yayasan Thawalib dan setelah selesai kuliah kembali mengabdi ke kampus Perguruan Thawalib,” ujarnya.

Langkah pemberian beasiswa tersebut, kata H. Fauzan, sebagai upaya dari Yayasan Thawalib dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM), serta memperkuat lulusan Thawalib dalam bertafaqquh fiddien. “Ini suatu program dalam pengembangan SDM yang digagas oleh Yayasan Thawalib,” katanya.

Sementara pengurus Yayasan Thawalib Hj Hilma Hamid menambahkan, keberangkatan sembilan santriwati tersebut juga bagian dari kerjasama Yayasan Thawalib dengan Unida Gontor yang telah ditandatangani pada Februari 2023 lalu.

Baca Juga  Pelaksanaan Desak Anies di Tanah Datar, Ini Alasan Kekecewaan Tim Kampanye Anies!

“Alhamdulillah Yayasan Thawalib telah menandatangani kerja sama dengan Unida Gontor, salah satunya adalah mengirim lulusan Thawalib untuk kuliah di Unida Gontor,” ucapnya.

Dikatakan Hilma Hamid, program beasiswa bagi lulusan Perguruan Thawalib akan disediakan setiap tahun. “Yang diberangkatkan sekarang adalah penerima beasiswa pertama dari Yayasan Thawalib. Insyaallah setiap tahun Yayasan Thawalib akan menyediakan dan memberikan beasiswa untuk kuliah di Unida Gontor,” tuturnya. (*)