HARIANHALUAN.ID – Puluhan pedagang menjajakan aneka ragam dagangannya di sepanjang jalan disekitar trobone pacuan kuda Bukik Gombak, Lima Kaum, (30/4).
Menurut pantauan Haluan dilapangan, pedagang menjual dagangannya dibawah terik yang cukup panas, mulai dari minuman dingin hingga permainan hiburan anak anak lainnya.
Dery salah seorang pedagang menyampaikan bahwa ia sudah berdagang aneka minuman dingin setiap kali iven ini digelar.
“Kalau kita hampir tiap iven digelar kita jualan, karna kebetulan rumah kita tidak jauh dari sini, ” jelasnya.
Menurutnya, iven tahun ini cukup meriah dan ramai, kemungkinan hal itu terjadi karena kedatangan Menhan RI Prabowo Subianto.
“Ramai pak, kalau penjualan karna baru dibuka, ya lumayan lah, ini mungkin karena efek kedatangan Menhan RI, bapak Prabowo subianto, ” katanya lagi.
Ia juga mengucapkan kepada panitia dalam hal ini TNI dan juga Bupati Tanah Datar Eka Putra yang sudah bersusah payah mengundang ketua umum Gerindra untuk menyaksikan iven pacu kuda ini.
“Terima kasih bapak bupati, bapak Eka, berkat kegigihan bapak, sehingga bisa menghadirkan pak Prabowo dalam iven besar ini, ” tutupnya. (Rhy)





