PENDIDIKAN

SMA 16 Padang Laksanakan Silaturahim Idul Fitri

0
×

SMA 16 Padang Laksanakan Silaturahim Idul Fitri

Sebarkan artikel ini

HARIANHALUAN. ID – Keluarga besar Sekolah Menengah Negeri (SMAN) 16 Padang melaksanakan Silaturahim Idul Fitri di Sekolah tersebut Bukit Napa Kecamatan Kuranji Jumat (5/5/23). 

Acara dihadiri Pengawas Pembina Suherman, Ketua Komite Yunisman, Kepala SMA 16 Padang Seprah Madeni, Pengurus Komite, unsur pimpinan sekolah, majelis guru, pegawai tata usaha dan undangan lainnya. 

Suherman dalam sambutannya mengajak keluarga besar SMA 16 Padang untuk meningkatkan kinerjanya sesuai dengan tuntutan syawal yaitu meningkat. 

Dikatakannnya SMA 16 Padang punya peluang karena didukung sumber daya manusia dan sarana prasarana untuk bisa meningkatkan kualitas. 

Baca Juga  Ini Link Pendaftarannya, SMAN Agam Cendekia Terima Murid Baru

Ketua Komite Yunisman mengemukakan untuk bisa selalu meningkatkan kualitas SMA 16 Padang perlu kekompakan semua lini terkait. Tentunya harus dimulai dari pribadi-pribadi tertuma majelis guru. 

Kepala SMA 16 Padang disamping menyampaikan permintaan maaf sehabis menjalan ibadah puasa ramdahan, juga mengajak latihan selama ramadhan bisa membekas dalam pelaksanaan tugas.  

Penceramah Syafwan bin Diran dalam tausiyahnya mengajak agar tempaan selama ramdahan bisa dilaksanakan dalam kehidupan sehari, baik di sekolah maupun lingkungan tempat tinggal bersangkutan. 

Baca Juga  Gedung Sekolah Baru Siap Sambut Santri Baru Thawalib Padang Panjang

Dengan diselingi humor Syafwan menyampaikan dengan hikmah ramdahan diantaranya diharapkan meningkatkan silaturahim. (aye)