PENDIDIKAN

Buka Peluang Kerja Bagi Lulusan, Politeknik ATI Padang Kerjasama dengan Kadin Sumbar

0
×

Buka Peluang Kerja Bagi Lulusan, Politeknik ATI Padang Kerjasama dengan Kadin Sumbar

Sebarkan artikel ini
Direktur Politeknik ATI Padang, Ester Edwar bersama Ketua Kadin Sumbar, Rahmad Saleh (tengah) usai penandatanganan kerjasama. HUMAS

HALUANNEWS, PADANG – Politeknik ATI Padang terus meningkatkan jaringan dengan dunia industri dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan mahasiswa, serta membuka peluang kerja bagi lulusannya.

Setelah sukses melakukan penandatanganan Momerandum Of Understanding (MoU) dengan PT Unilever Olechemical Indonesia, Politeknik ATI Padang kembali melakukan kegiatan yang sama dengan Kamar Dagang dan Industri Sumatera Barat (KADIN) Sumbar, Selasa lalu.

Kerjasama tersebut ditandatangani langsung oleh pimpinan keduabelah pihak yakni, Direktur Politeknik ATI Padang, Dr. Ester Edwar. M.Pd dan Ketua Umum KADIN Sumbar H. Ramal Saleh.

Baca Juga  Besok, Alumni SMA PPSP Padang Angkatan 83 Gelar Reuni di Villa Rumah Kayu Lubuk Minturun

Pembantu Direktur III Politeknik ATI Padang Dr. Lisa Nesti. MS.i menyebutkan, ruang lingkup dalam perjanjian kerjasama yang disepakati, meliputi fasilitasi penempatan kuliah kerja praktek mahasiswa di perusahaan-perusahaan industri di bawah Kadin Sumbar.

Kemudian juga membuka peluang bagi mahasiswa (pihak I) untuk mengikuti proses rekrutmen sebagai karyawan di perusahaan-perusahaan di keanggotaan Kadin Sumbar.

“Kemudian, dalam poin kerjasama ini, kita juga sepakat dimana anggota Kadin sebagai pengusaha juga nantinya sebagai dosen praktisi menjadi pengajar tamu di Politeknik ATI Padang.”

Baca Juga  Hebat! Nagari Indudur Solok Serahkan Beasiswa Rp46,2 Juta untuk Anak Nagari Berprestasi

“Dosen praktisi ini tentunya sangat bermanfaat bagi kami, mahasiswa tentunya karena mendapatkan ilmu dari nara sumber yang merupakan pelaku usaha langsung,” ujarnya.

Tak hanya itu, kerjasama juga tentang join riset dan pemanfaatan hasil riset Dosen dan Mahasiswa, pendampingan kewirausahaan serta penyelanggaraan kegiatan perkuliahan dan kegiatan kampus. (*)